Calon Panglima TNI Baru Dinilai Sesuai dengan Rotasi Matra

Selasa, 05 Desember 2017 - 00:28 WIB
Calon Panglima TNI Baru Dinilai Sesuai dengan Rotasi Matra
Calon Panglima TNI Baru Dinilai Sesuai dengan Rotasi Matra
A A A
JAKARTA - Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) khususnya Komisi I menilai usulan tunggal calon Panglima TNI dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) sudah sesuai dengan rotasi matra.

Anggota Komisi I DPR Syarief Hasan menilai, pemilihan Marsekal Hadi Tjahjanto sebagai calon pengganti Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo mengikuti rotasi matra dalam pergantian Panglima TNI.

"Kita akan gali visi dan misi Hadi Tjahjanto sebagai calon Panglima TNI melalui uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test), yang akan dilakukan komisi I DPR," kata Syarief Hasan di Gedung DPR, Senin (4/12/2017).

Nantinya sambung Syarief, komisi I DPR akan melihat komitmen calon Panglima TNI dalam menghadapi pilkada 2018 dan pemilu 2019. "Ini suatu tugas dan tanggung jawab cukup besar bagi Panglima TNI yang akan datang," ungkapnya.

Begitupun kata Wakil Ketua Komisi I DPR Asril Hamzah Tanjung yang mengatakan, jika Hadi Tjahjanto terpilih sebagai Panglima TNI nanti akan memiliki tugas yang berat.

"Ini tahun politik. Tahun 2018 dan 2019 sangat berat. Jadi panglima TNI harus bisa ikut membantu pengamanan pilkada serentak maupun pilpres. Pengamanan tidak bisa diserahkan sepenuhnya kepada Kepolisian," jelasnya di Gedung DPR.

Sementara itu, Wakil Ketua Komisi I DPR Tubagus Hasanuddin memastikan, pihaknya akan segera melaksanakan uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test) kepada calon panglima TNI.

"Ya pergantiannya harusnya sebelum reses. Kita reses minggu depan, insyaallah minggu ini (uji kelayakan dan kepatutan). Kita akan rapat Bamus karena persyaratan itu harus dibacakan dulu di dalam Paripurna," ucapnya.

"Setelah itu kami akan segera dan secepat-cepatnya melakukan fit and proper test. Karena minggu depan kami kan sudah reses," tambahnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 2.9012 seconds (0.1#10.140)