Jokowi Beberkan Alasan Pilih Nawawi Pomolango Jadi Ketua KPK Sementara

Sabtu, 25 November 2023 - 17:12 WIB
loading...
Jokowi Beberkan Alasan...
Presiden Jokowi memberikan keterangan kepada media usai menghadiri puncak peringatan Hari Guru Nasionaol di Indonesia Arena, Kompleks Gelora Bung Karno, Sabtu (25/11/2023). FOTO/MPI/JONATHAN SIMANJUNTAK
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo ( Jokowi ) menyatakan telah menandatangani Keputusan Presiden (Keppres) pemberhentian Firli Bahuri dari jabatan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Sebagai penggantinya Jokowi juga mengangkat Nawawi Pomolango sebagai Ketua KPK sementara.

"Ya sudah saya tanda tangani tadi malam, dan saya kira sudah tahu semuanya, memang aturannya seperti itu," kata Jokowi usai menghadiri puncak peringatan Hari Guru Nasionaol di Indonesia Arena, Kompleks Gelora Bung Karno, Sabtu (25/11/2023).

Jokowi mengungkap banyak pertimbangan yang menjadi dasar pemilihan Nawawi Pomolango. Namun, Jokowi enggan merinci alasan-alasan tersebut, ia hanya menyebut bahwa Nawawi terpilih dari tiga kandidat lainnya.



"Banyak pertimbangan, memang pilihannya ada empat tetapi apa pun kita harus memilih satu, nggak mungkin empat-empatnya kita pilih," ucapnya.

Presiden berharap agar KPK berjalan baik hingga terpilih ketua baru nantinya. "Semoga KPK berjalan dengan baik sampai nanti terpilih ketua yang baru," katanya.

Sebelumnya, Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana menyatakan Presiden Jokowi telah menandatangani Keppres mengenai pemberhentian sementara Firli Bahuri dari jabatan Ketua KPK. Jokowi menunjuk Nawawi Pomolango sebagai Ketua KPK sementara.

"Presiden Joko Widodo telah menandatangani Keppres Pemberhentian Sementara Ketua KPK Firli Bahuri, sekaligus menetapkan Nawawi Pomolango sebagai Ketua Sementara KPK," kata Ari dalam keterangannya, Jumat (24/11/2023).



Keppres tersebut, kata Ari, ditandatangani oleh Presiden Jokowi langsung saat tiba di Bandara Halim Perdanakusuma usai kunjungan kerjanya ke Papua dan Kalimantan, beberapa hari yang lalu.

"Keppres ini ditandatangani oleh Presiden Jokowi di Lanud Halim Perdanakusuma Jakarta, Jumat malam, 24 November 2023, setiba dari kunjungan kerja dari Kalimantan Barat," kata Ari.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Tahanan KPK Termasuk...
Tahanan KPK Termasuk Hasto Rayakan Paskah di Rutan Merah Putih
Cegah Persepsi Negatif,...
Cegah Persepsi Negatif, KPK Diminta Transparan Terkait Penggeledahan Rumah La Nyalla
Respons Mahfud MD soal...
Respons Mahfud MD soal Isu Ijazah Palsu Jokowi, Jadi Presidennya Tetap Sah
KPK Sebut 1 Pimpinan...
KPK Sebut 1 Pimpinan DPR Belum Lapor Harta Kekayaan
KPK Sebut 16.867 Penyelenggara...
KPK Sebut 16.867 Penyelenggara Negara Belum Lapor Harta Kekayaan
KPK Periksa 2 Mantan...
KPK Periksa 2 Mantan Direktur LPEI Terkait Korupsi Pemberian Kredit Hari Ini
Kusnadi Staf Hasto Cabut...
Kusnadi Staf Hasto Cabut Gugatan Praperadilan Lawan KPK, Kenapa?
KPK Periksa Djoko Tjandra...
KPK Periksa Djoko Tjandra Terkait Kasus Harun Masiku
Libur Lebaran, Batas...
Libur Lebaran, Batas Akhir Pelaporan LHKPN Diundur hingga 11 April 2025
Rekomendasi
Disnaker Jakarta Anjurkan...
Disnaker Jakarta Anjurkan Poin Ini untuk Pegadaian soal Usia Pensiun
Pemerintah Bentuk Satgas...
Pemerintah Bentuk Satgas PHK Hadapi Dampak Perang Tarif
Korban Pelecehan Seksual...
Korban Pelecehan Seksual Oknum Dokter di RS Swasta Malang Bertambah Jadi 4 Orang
Berita Terkini
Silaturahmi Itu Perintah...
Silaturahmi Itu Perintah Agama, Jubir PSI: Kok Malah Dicurigai?
11 menit yang lalu
Ridwan Kamil Ternyata...
Ridwan Kamil Ternyata Telah Laporkan Lisa Mariana ke Mabes Polri pada 11 April 2025
1 jam yang lalu
Saksikan Malam Ini di...
Saksikan Malam Ini di 30 Menit Bersama Kabinet Merah Putih Ngobrol Sehat dengan Menteri Kesehatan Bersama Desvita Bionda, Hanya di iNews
1 jam yang lalu
Ibadah Jumat Agung di...
Ibadah Jumat Agung di Gereja Katedral Jakarta Dilaksanakan Tiga Sesi
4 jam yang lalu
Batal Ikut Maraton di...
Batal Ikut Maraton di AS, Misbakhun Dinilai Tunjukkan Loyalitas
5 jam yang lalu
Revisi UU Pemilu Ditargetkan...
Revisi UU Pemilu Ditargetkan Rampung Juli 2026, Baleg DPR Harap Dibahas Sejak Dini
6 jam yang lalu
Infografis
Alasan Ramalan dalam...
Alasan Ramalan dalam Serial The Simpsons Selalu Jadi Kenyataan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved