Puan Bicara Nasib Gibran di PDIP

Rabu, 25 Oktober 2023 - 17:53 WIB
loading...
Puan Bicara Nasib Gibran...
Ketua DPP PDIP Puan Maharani memberikan keterangan kepada media di Gedung TPN, Kebon Sirih, Jakarta, Rabu (25/10/2023). FOTO/MPI/FELLDY UTAMA
A A A
JAKARTA - Ketua DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Puan Maharani bicara mengenai nasib keanggotaan Gibran Rakabuming Raka di partainya. Gibran yang merupakan kader PDIP telah resmi menjadi calon wakil presiden (cawapres) Prabowo Subianto yang diusung Koalisi Indonesia Maju (KIM).

Puan yang baru selesai menghadiri rapat pimpinan partai politik pengusung pasangan capres-cawapres Ganjar Pranowo-Mahfud MD terlihat cukup semringah. Awak media yang telah menunggu pun langsung memberondong pertanyaan mengenai nasib Gibran di PDIP.

"Mancing-mancing aja. Udah jadi cawapres Mas Prabowo kan," kata Puan di Gedung TPN, Kebon Sirih, Jakarta, Rabu (25/10/2023).



Ketua DPR itu menegaskan, hingga saat ini tidak surat pengunduran diri yang diajukan Gibran ke PDIP. Karena itu, ia tak mau terlalu jauh menanggapinya.

"Hanya kata selamat yang bisa saya sampaikan kepada Mas Gibran. Udah gitu aja," ujarnya.

Puan meminta kepada awak media bertanya langsung kepada putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu, apakah masih menjadi kader PDIP atau tidak. "Kalau itu tanya Mas Gibran," katanya.

Gibran Belum Kembalikan KTA PDIP

Puan mengakui telah bertemu dengan Gibran sebelum Wali Kota Solo itu resmi mendaftar sebagai cawapres ke Komisi Pemilihan Umum (KPU). Dalam pertemuan itu, Gibran menyatakan pamit dan ingin menjadi pendamping Prabowo di Pilpres 2024.

"Benar udah ketemu ngobrol-ngobrol banyak hal yang kita bicarakan, dan ya udah nggak masalah Mas Gibran pamit dan ingin menjadi cawapres dari Mas Prabowo," katanya.

Saat disinggung apakah Gibran mengembalikkan Kartu Tanda Anggota (KTA) PDIP ketika berpamitan, Puan menampiknya.

"Nggak ada mengembalikkan KTA nggak. Hanya pamit untuk menjadi Cawapres Pak Prabowo," ujarnya.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Menakar Tuntutan Purnawirawan...
Menakar Tuntutan Purnawirawan TNI terhadap Gibran
Mantan Gubernur Lemhannas:...
Mantan Gubernur Lemhannas: Usulan Pergantian Wapres Gibran Menarik dan Harus Dikaji
Profil 2 Jenderal TNI...
Profil 2 Jenderal TNI Purn yang Ingin Wapres Gibran Lengser, Mantan Menag dan Panglima TNI Era Soeharto
9 Fakta Try Sutrisno,...
9 Fakta Try Sutrisno, Sosok Jenderal Disegani di Era Soeharto yang Kini Tuntut Wapres Diganti
Tim Hukum Hasto Sebut...
Tim Hukum Hasto Sebut Adanya Dugaan Pencatutan Nama Pimpinan Partai oleh Saeful Bahri
Prabowo Utus Jokowi...
Prabowo Utus Jokowi Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus, Ma'ruf Amin: Hak Presiden
Prabowo Bertemu PM Fiji,...
Prabowo Bertemu PM Fiji, Ajak Latihan Militer Bersama
Siapa Jenderal TNI Purn...
Siapa Jenderal TNI Purn Try Sutrisno? Panglima TNI Era Orba yang Dukung Pergantian Wapres Gibran
Hari Ini Jokowi dan...
Hari Ini Jokowi dan 3 Utusan Prabowo Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus
Rekomendasi
10 Film Indonesia Tayang...
10 Film Indonesia Tayang Mei 2025, Didominasi Genre Horor
5 PTN Terima Lulusan...
5 PTN Terima Lulusan dengan Ijazah Hingga 10 Tahun Terakhir, Ada Pilihanmu?
Ganjar Pranowo Sampaikan...
Ganjar Pranowo Sampaikan Belasungkawa atas Meninggalnya Bunda Iffet
Berita Terkini
Hanura Resmi Dukung...
Hanura Resmi Dukung Pemerintahan Prabowo Subianto
3 jam yang lalu
Antara Pragmatisme Hukum...
Antara Pragmatisme Hukum dan Pragmatisme Politik
3 jam yang lalu
Tegaskan Prabowo Presiden...
Tegaskan Prabowo Presiden Konstitusional, OSO: Kita Tahu Siapa yang Mengadu Domba
9 jam yang lalu
Buka Kornas Penyuluh...
Buka Kornas Penyuluh Pertanian, Mentan Pastikan PPL Wujudkan Swasembada Pangan
10 jam yang lalu
Hadiri Pelantikan Pengurus...
Hadiri Pelantikan Pengurus Partai Hanura, Sekjen Perindo: Kita Punya DNA yang Sama
10 jam yang lalu
Menakar Tuntutan Purnawirawan...
Menakar Tuntutan Purnawirawan TNI terhadap Gibran
10 jam yang lalu
Infografis
Amerika Serikat Unjuk...
Amerika Serikat Unjuk Kekuatan Nuklir di Tengah Ketegangan Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved