Wapres Ajak Kontestan Pilpres 2024 Teken Pakta Integritas, Partai Perindo: Imbauan Menyejukkan

Jum'at, 20 Oktober 2023 - 17:48 WIB
loading...
Wapres Ajak Kontestan...
Juru Bicara Nasional DPP Partai Perindo, Christophorus Taufik. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Partai Persatuan Indonesia (Perindo) menyambut baik pernyataan Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin yang menyerukan para kontestan Pilpres 2024 meneken pakta integritas. Hal ini untuk mencegah penggunaan narasi negatif yang dapat memicu konflik.

Juru Bicara Nasional DPP Partai Perindo, Christophorus Taufik menilai, seruan tersebut sangat baik untuk menciptakan kesejukan pesta demokrasi di masyarakat.

"Saya pikir imbauan Pak Wapres bagus, sejalan dengan yang disampaikan dalam berbagai kesempatan oleh pasangan calon Pak Ganjar dan Pak Mahfud maupun TPN GP," kata Chris, begitu Christophorus Taufik disapa, Jumat (20/10/2023).

"Pemilu 2024 harus dihadapi dengan adu gagasan, adu visi dan misi jangan memperpanjang narasi-narasi yang berkembang pada Pemilu 2019 yang masih menyisakan keterbelahan di tengah masyarakat," tambah Chris.



Menurut Chris, pakta integritas yang diusulkan Wapres Ma'ruf Amin dimaksudkan agar ada bentuk dokumentasi yang bisa dijadikan pengingat bagi masing-masing. Para paslon diwajibkan untuk menjaga komitmen kesejukan di tengah masyarakat.

"Misal dengan tidak menggunakan narasi-narasi yang sensitif, menciptakan keterbelahan apalagi dengan memakai berita-berita bohong (hoaks) ataupun isu-isu agama," jelas pria yang merupakan Bacaleg DPR RI dari Partai Perindo Dapil Jawa Timur V (Malang Raya) itu.

Karena itu, Chis juga mengajak kepada masyarakat untuk memastikan substansi dari muatan pakta integritas tersebut agar dapat dipahami dan dilaksanakan sebagai bentuk tanggung jawab bersama.

Sebelumnya, Wapres Ma'ruf menyerukan penyelenggaraan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 agar berjalan lancar dan damai. Dia pun mengajak kontestan agar membuat pakta integritas untuk mencegah penggunaan narasi-narasi negatif yang dapat memicu konflik.

"Para kontestan ini harus membuat pakta integritas untuk tidak melakukan hal-hal (seperti) ucapan, tindakan, provokasi, narasi-narasi itu. Jangan sampai menggunakan narasi yang mengarah terjadinya potensi konflik ataupun kebencian," ujar Wapres dalam keterangan resminya.

Wapres mengimbau agar para pendukung paslon tidak saling menghina satu sama lain. Ia mempersilahkan untuk saling beradu ide dan gagasan dengan tidak menjelekkan pihak yang lain.

"Mereka boleh menjual calonnya, tapi tidak menjelekkan calon yang lain yang berpotensi terjadinya (konflik) untuk para pendukung. Ini penting," tekan Wapres.

Wapres juga meminta para pimpinan partai politik untuk memainkan perannya secara bersih dan jujur sehingga pemilu berjalan dengan baik. Selain itu, Wapres juga menekankan agar ASN dan pemerintah daerah untuk terus bersikap netral.

Katanya, begitu juga pihak keamanan diimbau tetap menjaga netralitas dan tidak berpihak pada kontestan tertentu. "Kalau semua ini bisa kita lakukan dengan baik, Insya Allah pemilu berjalan (dengan baik), tidak ada konflik, dan selamat," paparnya.
(maf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Perindo Dukung Langkah...
Perindo Dukung Langkah Pemerintah Berlakukan Tes Kejiwaan Dokter PPDS Imbas Marak Kasus Pelecehan Seksual
Partai Perindo Dukung...
Partai Perindo Dukung Tindakan Cepat Pemerintah Rombak Pendidikan Dokter Spesialis
Gelar Konsolidasi Hadapi...
Gelar Konsolidasi Hadapi Pemilu 2029, Partai Perindo Matangkan Strategi Politik
DPP dan DPW Partai Perindo...
DPP dan DPW Partai Perindo se-Jakarta Gelar Konsolidasi Hadapi Pemilu 2029
Hadiri Peluncuran Puspa...
Hadiri Peluncuran Puspa Daya, Keluarga Korban Kekerasan Seksual Akui Advokasi Perindo Gratis
Peringatan Hari Kartini,...
Peringatan Hari Kartini, Perindo Dorong Perempuan Berani Bersuara
Perindo Luncurkan Puspa...
Perindo Luncurkan Puspa Daya, Organisasi Sayap yang Fokus pada Perlindungan Perempuan, Anak, dan Disabilitas
Partai Perindo Anggap...
Partai Perindo Anggap Jawa Barat Sangat Penting untuk Segera Digarap Demi Menang Pemilu 2029
Partai Perindo Panaskan...
Partai Perindo Panaskan Mesin Politik Hadapi Pemilu 2029, Banten Jadi Titik Awal
Rekomendasi
Meghan Markle Cabut...
Meghan Markle Cabut Gelar Kate Middleton, Pilih Teman Dekat Jadi Sosok Pengganti
Perbandingan Kekuatan...
Perbandingan Kekuatan Militer AS vs China 2025, Dua Superpower yang Berseteru
Profil dan Biodata Jennifer...
Profil dan Biodata Jennifer Coppen yang Kencan dengan Justin Hubner di London
Berita Terkini
Warna Motor Royal Enfield...
Warna Motor Royal Enfield Ridwan Kamil yang Disita KPK Beda dengan di LHKPN
32 menit yang lalu
Tim Hukum Hasto Minta...
Tim Hukum Hasto Minta Jaksa Buka CCTV Ruangan Merokok Kantor KPK untuk Buktikan Klaim Wahyu
55 menit yang lalu
8 Tuntutan Forum Purnawirawan...
8 Tuntutan Forum Purnawirawan TNI, Mendorong Reshuffle hingga Pergantian Wapres
1 jam yang lalu
Penggunaan Gawai, Tantangan...
Penggunaan Gawai, Tantangan Baru Pendidikan Indonesia?
1 jam yang lalu
Kesaksian dan BAP Berbeda,...
Kesaksian dan BAP Berbeda, Saksi Rahmat Setiawan Tonidaya Dicecar Pertemuan Wahyu dan Hasto di KPU
1 jam yang lalu
Menag Ajak Jemaat Gereja...
Menag Ajak Jemaat Gereja Katedral Jaga Warisan Pemikiran Paus Fransiskus
1 jam yang lalu
Infografis
Anggaran Militer Israel...
Anggaran Militer Israel Tahun 2024, Mayoritas untuk Perang Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved