Ratusan Pemuda Gerakan Generasi Z Dukung Gibran Rakabuming Jadi Cawapres 2024

Rabu, 11 Oktober 2023 - 15:49 WIB
loading...
Ratusan Pemuda Gerakan...
Ratusan pemuda yang tergabung dalam Gerakan Generasi Z menyuarakan dukungannya kepada Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menjadi Cawapres 2024. Foto/MPI
A A A
TANGERANG - Ratusan pemuda yang tergabung dalam Gerakan Generasi Z menyuarakan dukungannya kepada Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menjadi Calon Wakil Presiden (Cawapres).

Deklarasi dukungan tersebut diselenggarakan di kota Tangerang Selatan, Selasa 10 Oktober 2023. Gerakan Generasi Z kemudian melakukan gerakan simbolis berupa tanda tangan kepada spanduk putih sebagai simbolis legalitas dukungan terjadapap Gibran untuk menjadi Wakil Presiden Republik Indonesia.

Secara bergantian, anggota Gerakan Generasi Z menuliskan tanda tangannya sebagai simbolis dukungan pada mulai pukul 17.00 WIB. Gerakan ini sebagai wadah berekspresi para pemuda Kota Tangerang Selaran dari berbagai latar belakang untuk menyuarakan aspirasi mereka tentang kepemimpinan nasional.



Koordinator Gerakan Generasi Z, Furqon Mahfud mengatakan, Gerakan Generasi Z sepakat bahwasannya perlu bersinergi bersama untuk mendorong anak muda merebut kepemimpinan nasional agar kepentingan pemuda langsung diwujudkan oleh pemuda itu sendiri.



”Dukungan terhadap Gibran Rakabuming ini bukan tanpa alasan. Gerakan Generasi Z menilai Mas Gibran merupakan salah satu tokoh generasi Z yang berintegritas dan berpengalaman selama memimpin Kota Solo,” ujarnya, Rabu (11/10/2023).

Menurut Furqon, Gibran merupakan salah satu Generasi Z yang layak untuk menjadi pemimpin Indonesia di 2024. Seorang pemimpin muda yang berprestasi dan berpengalaman serta memiliki gagasan yang besar terhadap segala tantangan zaman. “Kita tak perlu ragu lagi untuk memilih sosok pemimpin untuk mewakili generasi Z. Mas Gibran merupakan Generasi Z yang mewakili anak muda untuk menjadi pemimpin muda berprestasi. Kita tidak perlu khawatir memilih Mas Gibran sebagai Wakil Presiden Republik Indonesia, sebab kepentingan anak muda di masa yang mendatang sudah pasti akan di akomodasi Mas Gibran,” katanya.
(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1906 seconds (0.1#10.140)