Sekjen Kementan Kasdi Subagyono Rampung Diperiksa KPK, Dicecar 17 Pertanyaan

Selasa, 10 Oktober 2023 - 21:39 WIB
loading...
Sekjen Kementan Kasdi...
Sekjen Kementan Kasdi Subagyono rampung diperiksa penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Selasa (10/10/2023) malam. FOTO/MPI/MUHAMMAD FARHAN
A A A
JAKARTA - Sekjen Kementerian Pertanian (Kementan) Kasdi Subagyono rampung diperiksa penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi ( KPK ), Selasa (10/10/2023) malam. Kasdi diperiksa sebagai saksi kasus dugaan korupsi di lingkungan Kementan.

Berdasarkan pantauan di lokasi, selesai diperiksa pukul 20.32 WIB, Kasdi berjalan santai. Ia mengenakan masker putih, kemeja batik motif cokelat, dan bercelana hitam panjang.

Kepada wartawan Kasdi hanya berujar singkat. Dia mengatakan dirinya nyaman diperiksa penyidik KPK sebagai saksi.



"Tadi di sana saya sangat nyaman karena penyidiknya nyaman dan profesional," kata Kasdi, Selasa (10/10/2023).

Menurut Kasdi, ia diberikan 17 pertanyaan oleh penyidik KPK. Namun ia tidak mau menjelaskan detail ihwal materi pemeriksaan.

"Tadi ada 17 pertanyaan. Tapi nanti teknis (pertanyaannya) silakan ditanyakan ke penyidik KPK saja," kata Kasdi.

Kasdi yang dikerumuni wartawan kemudian meminta maaf sambil berlalu. "Mohon maaf ya, mohon maaf yaa," katanya tergopoh-gopoh.

Baca juga: Kapolrestabes Semarang Kombes Irwan Akui Temani Syahrul Yasin Limpo Temui Firli Bahuri

Sebelumnya, Kabag Pemberitaan KPK Ali Fikri membenarkan tim penyidik KPK memanggil Sekjen Kementan Kasdi Subagyono, Selasa (10/10/2023). Pemanggilan Kasdi kali ini dalam kapasitasnya sebagai saksi untuk tersangka lain.

"Benar, sebagai saksi untuk berkas perkara tersangka lain," kata Ali saat dikonfirmasi.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Pentolan Buzzer yang...
Pentolan Buzzer yang Bantu Rintangi Penyidikan Sejumlah Perkara Korupsi Dibayar Hampir Rp1 Miliar
Purnawirawan TNI Jadi...
Purnawirawan TNI Jadi Tersangka Kasus Korupsi Satelit Kemhan, Kerugian Negara Rp300 Miliar
Kejagung Tetapkan Ketua...
Kejagung Tetapkan Ketua Cyber Army Tersangka Perintangan Kasus Korupsi
Kejagung Tetapkan 3...
Kejagung Tetapkan 3 Tersangka Kasus Korupsi Proyek Satelit di Kemhan
Cerita Riezky Aprilia...
Cerita Riezky Aprilia Diminta Hasto Mundur sebagai Anggota DPR Terpilih
Tessa Mahardhika Jadi...
Tessa Mahardhika Jadi Plt Direktur Penyelidikan, Jubir KPK Diganti Budi Prasetyo
Pakar Pangan Unibraw...
Pakar Pangan Unibraw Sebut Produksi Beras RI Tertinggi dalam Sejarah, Stok Melimpah
Kunjungi Kaltim, Mentan...
Kunjungi Kaltim, Mentan Amran : Fokus Kementan Transformasi Pertanian Tradisional ke Modern
Mentan Amran Targetkan...
Mentan Amran Targetkan Kaltara Panen Tiga Kali Setahun, Fokus Benahi Irigasi
Rekomendasi
Vespa Sprint S 150 Lengkap...
Vespa Sprint S 150 Lengkap dengan Harga dan Spesifikasi
Pelaku Industri Perkebunan...
Pelaku Industri Perkebunan Ikut Berperan Mengurangi Emisi Karbon
Toyota Siap Akuisisi...
Toyota Siap Akuisisi Neta untuk Memperkuat Pasar China
Berita Terkini
Profil Serda Satria...
Profil Serda Satria Arta Kumbara, Mantan Marinir TNI AL yang Ikut Berperang di Rusia
Komisi I Dorong Kemhan...
Komisi I Dorong Kemhan dan TNI Desain Ulang Relokasi Gudang Amunisi
Panglima TNI Hadiri...
Panglima TNI Hadiri Upacara Pelepasan Tiga Jenazah Prajurit Korban Ledakan Amunisi
TNI AD Bantu Proses...
TNI AD Bantu Proses Pemakaman Korban Ledakan Amunisi di Garut
4 Anggota TNI Korban...
4 Anggota TNI Korban Ledakan Amunisi di Garut Dibawa ke Kampung Halaman Masing-masing
TNI AD Lanjutkan Investigasi...
TNI AD Lanjutkan Investigasi Tragedi Ledakan Amunisi di Garut
Infografis
KPK Kembali Dipimpin...
KPK Kembali Dipimpin oleh Jenderal Polisi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved