Daya Saing Digital Indonesia Tahun 2019 Rangking 8 Terbawah

Senin, 03 Agustus 2020 - 11:58 WIB
loading...
Daya Saing Digital Indonesia...
Daya saing digital Indonesia masih jauh dari harapan. Berdasarkan survei lembaga IMD World Digital Competitiveness pada 2019, Indonesia masih ada di peringkat 8 terbawah. Ilustrasi/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Daya saing digital Indonesia masih jauh dari harapan. Berdasarkan survei lembaga IMD World Digital Competitiveness pada 2019, Indonesia masih ada di peringkat 8 terbawah. (Baca juga: Era Digital, Perempuan Harus Manfaatkan Peluang Kerja)

“Survei lembaga IMD World Digital Competitiveness pada 2019, negara kita masih di peringkat 56 dari 63 negara ini,” kata Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat membuka rapat terbatas (ratas) di Istana Merdeka, Senin (3/8/2020).

Jokowi mengakui bahwa posisi Indonesia memang di bawah bahkan jika dibandingkan negara tetangga di ASEAN. Dia meminta ini harus menjadi perhatian. (Lihat grafis: Google Bersedia Membayar Konten Berita kepada Media Massa)

“Memang kita di bawah sekali. Lebih rendah dibandingkan dengan beberapa negara tetangga kita di ASEAN. Misalnya Thailand di posisi 40, Malaysia di posisi 26, Singapura di posisi nomor 2. Oleh sebab itu perlu menjadi perhatian kita bersama,” ungkapnya. (Baca juga: Presiden Jokowi: Dua Minggu Ini Kita Fokus Kampanye Pakai Masker)

Mantan wali kota Surakarta ini mengatakan pandemi Covid-19 bisa dijadikan momentum melakukan percepatan transformasi digital. Pasalnya pandemi mengubah berbagai gaya hidup masyarakat dari sebelumnya lebih banyak bertatap muka menjadi digital. (Baca juga: Bisnis Outlet Nggak Laku, Pengusaha Pakaian Genjot Pasar Online)

“Karena di masa pandemi maupun setelah pandemi mengubah secara struktural, cara kerja, cara beraktivitas, cara berkonsumsi, cara belajar, cara bertransaksi yang sebelumnya offline dengan kontak fisik menjadi lebih banyak ke online dan digital. Perubahan seperti ini perlu segera diantisipasi, disiapkan, dan direncanakan secara matang,” tandanya.
(poe)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Jokowi Bersedia Jadi...
Jokowi Bersedia Jadi Dewan Pembina Rampai Nusantara
Prabowo Bangga Indonesia...
Prabowo Bangga Indonesia Pernah Dipimpin SBY dan Jokowi
Dukung Transformasi...
Dukung Transformasi Digital, Start Up di Indonesia Terus Dikembangkan
Ubedilah Badrun Sebut...
Ubedilah Badrun Sebut Efisiensi Anggaran Era Prabowo Akibat Buruknya Pemerintahan Jokowi
Transformasi Digital:...
Transformasi Digital: Era Baru Perlindungan Pekerja Migran
Menteri Riefky Harsya...
Menteri Riefky Harsya Dorong Digitalisasi Ekraf Promosikan Budaya Lokal
Menkum Targetkan Seluruh...
Menkum Targetkan Seluruh Pelayanan Diberikan Digital pada 2026
Tuding OCCRP Proksi...
Tuding OCCRP Proksi untuk Sudutkan Jokowi, Joman: Kita Pantas Curiga!
7 Fakta tentang Masuknya...
7 Fakta tentang Masuknya Jokowi ke Daftar Finalis Pemimpin Terkorup Dunia 2024
Rekomendasi
Ini 5 Fakultas/Sekolah...
Ini 5 Fakultas/Sekolah ITB dengan Keketatan Tertinggi pada SNBT 2025, Tertarik?
Putri Nabila Meminta...
Putri Nabila Meminta Maaf pada Mantan Kekasih di Lagu Maaf
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
Berita Terkini
Presiden Bakal Umumkan...
Presiden Bakal Umumkan Tunjangan Guru ASN Langsung ke Rekening
59 menit yang lalu
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
1 jam yang lalu
Ahok Penuhi Panggilan...
Ahok Penuhi Panggilan Kejagung: Apa yang Saya Tahu Akan Saya Sampaikan!
2 jam yang lalu
Daftar Lengkap 10 Kapolda...
Daftar Lengkap 10 Kapolda Baru pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Mutasi Polri Maret 2025:...
Mutasi Polri Maret 2025: Irjen Rusdi Hartono Jabat Kapolda Sulsel, Brigjen Mardiyono Kapolda Bengkulu
3 jam yang lalu
Daftar Polwan Baru Jabat...
Daftar Polwan Baru Jabat Kapolres pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Infografis
6 Alasan Ribuan Narapidana...
6 Alasan Ribuan Narapidana Masuk Islam di Penjara AS Setiap Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved