Ungkap Peneror Novel Baswedan, Kapolri Lakukan Sejumlah Langkah

Rabu, 12 April 2017 - 12:09 WIB
Ungkap Peneror Novel Baswedan, Kapolri Lakukan Sejumlah Langkah
Ungkap Peneror Novel Baswedan, Kapolri Lakukan Sejumlah Langkah
A A A
JAKARTA - Kapolri Jenderal Tito Karnavian mengatakan, pihaknya telah membentuk tim dari ‎Polres Jakarta Utara dan Polda Metro Jaya yang di-backup Mabes Polri, untuk mengungkap dan menangkap pelaku penyiraman air keras kepada penyidik senior KPK, Novel Baswedan.

Tito mengaku, dirinya sudah memberikan arahan kepada tim ‎yang sudah bekerja turun ke lapangan sejak kemarin. ‎"Tadi malam juga sudah melaksanakan rapat, tapi tentu hasilnya tidak bisa kita sampaikan. Karena nanti akan diketahui juga oleh pelakunya‎," ujar Tito usai memberikan kuliah Umum di Gedung Joang, Menteng, Jakarta, Rabu (12/4/2017).

Selain memberi arahan tim yang diterjunkan ke lapangan, Tito juga mengaku sudah berkomunikasi secara langsung dengan Novel Baswedan. Mantan Kepala BNPT itu mengaku ditelepon langsung oleh Novel.

"Karena juga saya memiliki kontaknya dengan saudara Novel Baswedan, baik melalui WA maupun kadang-kadang komunikasi langsung," ungkapnya.

(Baca juga: Kapolri Ungkap Jenis Air Keras yang Disiram ke Novel)

Tito mengaku, jajaran Polri mengaku prihatin atas insiden yang dialami Novel. Pihaknya akan memberikan pengamanan khusus kepada Novel baik di kediaman Novel dan rumah sakit tempat Novel dilakukan penanganan secara intensif.

Tak hanya itu lanjut Tito, pihaknya juga terus menjalin komunikasi dengan pihak KPK untuk memberikan informasi yang dibutuhkan. Tito menegaskan, Polri berkomitmen kuat mengungkap dan menangkap pelaku sebagai mana juga diperintahkan Presiden Joko Widodo.

"Teknis-teknis kami sudah paham, cara-caranya, kemudian juga kita tentunya mendoakan semoga saudara Novel Baswedan cepat sembuh seperti sediakala. Dan dari kepolisian berusaha mengungkap bersama kasus ini. Kita juga makin merapatkan hubungan dengan KPK untuk mengungkap kasus-kasus korupsi," pungkasnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5512 seconds (0.1#10.140)