Presiden Jokowi Terima Kunjungan PM China Li Qiang di Istana Merdeka

Jum'at, 08 September 2023 - 11:09 WIB
loading...
Presiden Jokowi Terima...
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerima kunjungan Perdana Menteri China Li Qiang di Istana Merdeka, Jumat (8/9/2023). FOTO/BIRO PERS SETPRES
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo ( Jokowi ) menerima kunjungan Perdana Menteri China Li Qiang di Istana Merdeka, Jumat (8/9/2023). Keduanya dijadwalkan melakukan pertemuan bilateral untuk mempererat kerja sama dua negara.

Pantauan di lokasi, PM Li tiba di Istana Merdeka sekitar pukul 09.59 WIB dan langsung disambut oleh Presiden Jokowi. Sebelum memasuki Istana Merdeka, keduanya mengikuti upacara penghormatan dan mendengarkan lagu kebangsaan kedua negara terlebih dahulu.

Setelah mengikuti upacara penghormatan, Presiden Jokowi memperkenalkan delagasi Indonesia yang hadir. Mereka adalah Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Panjaitan, Menteri Investasi Bahlil Lahadalia, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita, dan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo. PM Li juga memperkenalkan delegasinya yang hadir di Istana Merdeka.



Usai perkenalan, Presiden Jokowi mempersilakan PM Li memasuki Istana Merdeka untuk melakukan penandatanganan buku tamu. Setelahnya, Jokowi mengajak Li menuju Gazebo di belakang Istana Merdeka.

Keduanya pun berjalan menuju Gazebo sambil berbincang akrab. Sesekali keduanya melempar senyum dan lambaian tangan kepada awak media.

Tiba di gazebo, Jokowi mempersilakan PM Li duduk dan menikmati pemandangan istana kepresidenan. Usai kegiatan tersebut, Presiden Jokowi dan PM Li bakal melakukan pertemuan bilateral di Ruang Oval Istana Merdeka.

(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1643 seconds (0.1#10.140)