Mengenal Baju Adat Tanimbar, Pakaian yang Digunakan Jokowi saat Sidang Tahunan MPR 2023

Rabu, 16 Agustus 2023 - 15:33 WIB
loading...
Mengenal Baju Adat Tanimbar,...
Presiden Joko Widodo memakai baju adat Tanimbar dalam Sidang Tahunan MPR 2023. Foto/Setpres/Agus Suparto
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo tampil memukau dengan mengenakan baju adat Tanimbar dalam Sidang Tahunan MPR yang berlangsung di Gedung Nusantara Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (16/8/2023).

Pakaian yang dipilih Presiden Jokowi bukan hanya sekadar busana, tetapi juga sarat dengan makna dan nilai budaya yang mendalam. Baju adat Tanimbar adalah simbol identitas dan warisan budaya yang harus dihargai dan dilestarikan.

Mengenal Baju Adat Tanimbar


Presiden Jokowi tampil mengenakan dalaman kemeja lengan panjang berwarna putih pada Sidang Tahunan MPR RI 2023. Kemudian menggunakan kain tenun warna hitam dan merah yang dipasang melintang dari bahu ke pinggang.

Kain tenun berwarna hitam yang dilingkarkan di bagian pinggang untuk mengunci kain yang melintang dari dada hingga ke pinggang. Atasan kain tenun ini dipadukan dengan celana panjang berwarna hitam.

Selain mengenakan busana kain tenun, Presiden Jokowi juga mengenakan penutup kepala bernama tutuban ulu yang berhiaskan somalea atau hiasan dari bulu Burung Cenderawasih yang sudah diawetkan.



Sebagai pelengkap, Presiden Jokowi juga mengenakan aksesoris berupa kalung hiasan emas bernama Wangpar di bagian dada.

Dilansir dari laman Kemendikbud melalui tulisan berjudul “Busana Tradisional Daerah Maluku dan Masa Depannya” oleh Marthen M. Pattipeilohy, busana yang dikenakan Presiden Jokowi berasal dari Pulau Tanimbar, Maluku.

Baju adat Tanimbar terdiri dari beberapa komponen utama sebagai berikut.

- Kain Tenun: Bagian utama baju adat ini adalah kain tenun yang dibuat secara tradisional oleh perempuan Tanimbar. Kain tenun ini memiliki corak dan warna-warna yang khas, menggambarkan alam, simbol-simbol budaya, dan cerita dari masyarakat Tanimbar.

- Sarung: Sarung digunakan sebagai bagian bawah baju adat Tanimbar. Sarung ini sering kali dihiasi dengan bordir tangan yang indah, menambahkan sentuhan artistik pada busana.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Jokowi Bersedia Jadi...
Jokowi Bersedia Jadi Dewan Pembina Rampai Nusantara
Prabowo Bangga Indonesia...
Prabowo Bangga Indonesia Pernah Dipimpin SBY dan Jokowi
Ubedilah Badrun Sebut...
Ubedilah Badrun Sebut Efisiensi Anggaran Era Prabowo Akibat Buruknya Pemerintahan Jokowi
Tuding OCCRP Proksi...
Tuding OCCRP Proksi untuk Sudutkan Jokowi, Joman: Kita Pantas Curiga!
7 Fakta tentang Masuknya...
7 Fakta tentang Masuknya Jokowi ke Daftar Finalis Pemimpin Terkorup Dunia 2024
Masuk Daftar Pemimpin...
Masuk Daftar Pemimpin Paling Korup versi OCCRP, Jokowi: Framing Jahat
9 Pati TNI Jadi Perisai...
9 Pati TNI Jadi Perisai Hidup Jokowi saat Jabat Presiden, di Mana Mereka Sekarang?
Jokowi hingga Prabowo...
Jokowi hingga Prabowo Subianto Hadiri Pernikahan Putri Zulkifli Hasan dengan Zumi Zola
Jalan Politik Jokowi,...
Jalan Politik Jokowi, Gibran, dan Bobby: Diorbitkan PDIP, setelah Terkenal Tak Sejalan
Rekomendasi
Skuad Timnas Indonesia...
Skuad Timnas Indonesia Bernilai Rp600 Miliar Naik Bus Sekelas AKDP hingga Lampu Mati Sebelah
Hore! Dedi Mulyadi Hapus...
Hore! Dedi Mulyadi Hapus Tunggakan Pajak Kendaraan Warga Jawa Barat
Popularitas Kate Middleton...
Popularitas Kate Middleton Mengancam Masa Depan Pangeran William sebagai Raja Inggris
Berita Terkini
Sidang Isbat Lebaran...
Sidang Isbat Lebaran Digelar 29 Maret 2025
45 menit yang lalu
Profil Irjen Pol Suwondo...
Profil Irjen Pol Suwondo Nainggolan, Jebolan Akpol 1994 Jadi Asisten Logistik Kapolri
1 jam yang lalu
DPR Minta Kasus 3 Polisi...
DPR Minta Kasus 3 Polisi Tewas Ditembak Diusut Tuntas, Pelaku Harus Dihukum Setimpal
3 jam yang lalu
Usut Kasus Dugaan Korupsi...
Usut Kasus Dugaan Korupsi PDNS Komdigi, Kejari Jakpus Bakal Periksa 70 Saksi
3 jam yang lalu
7 Saksi Diperiksa Kejari...
7 Saksi Diperiksa Kejari Jakpus Terkait Kasus Dugaan Korupsi PDNS Komdigi
4 jam yang lalu
Effendi Gazali Anggap...
Effendi Gazali Anggap Kejagung Balikkan Stigma Penegakan Hukum No Viral No Justice
4 jam yang lalu
Infografis
Mengenal Gereja Alcala...
Mengenal Gereja Alcala Spanyol yang Dibeli Muhammadiyah 3 Juta Euro
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved