5 Fakta Letnan Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, Calon Kuat Pengganti KSAD Dudung Abdurachman

Rabu, 26 Juli 2023 - 15:39 WIB
loading...
5 Fakta Letnan Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, Calon Kuat Pengganti KSAD Dudung Abdurachman
Mayjen TNI Maruli Simanjuntak, saat menjabat Pangdam IX/Udayana, menghadiri jumpa pers di Denpasar, Bali, Senin (24/1/2022). FOTO/ANTARA/Fikri Yusuf
A A A
JAKARTA - Letnan Jenderal TNI Maruli Simanjuntak merupakan salah seorang perwira tinggi (pati) TNI Angkatan Darat. Saat ini dia mengemban tugas sebagai Panglima Kostrad atau Pangkostrad.

Dalam beberapa waktu terakhir, namanya banyak disebut sebagai calon kuat pengganti Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Dudung Abdurachman yang akan pensiun pada November 2023 mendatang.

Lantas, seperti apa sosok Maruli Simanjuntak? Untuk mengenalnya lebih jauh, simak sederet faktanya berikut ini.

Fakta Letjen TNI Maruli Simanjuntak

1. Jenderal Bintang Tiga TNI

Saat ini, Maruli Simanjuntak berpangkat Letnan Jenderal atau bintang tiga. Melihat posisinya, pangkat ini berada satu tingkat di atas Mayor Jenderal (bintang dua) dan setingkat di bawah Jenderal (bintang empat).

Pencapaiannya ini juga menambah daftar panjang anggota TNI bermarga Batak Simanjuntak yang telah meraih pangkat perwira tinggi (pati). Selain Maruli, bisa disebut nama lain seperti Mayjen TNI (Purn) Hasudungan Simanjuntak, Mayjen TNI (Purn) Sumurung Simanjuntak, dan lain sebagainya.

2. Jebolan Akmil 1992

Maruli Simanjuntak merupakan jebolan Akademi Militer (Akmil) 1992. Dia berpengalaman di bidang Infanteri (Kopassus) dan Detasemen Tempur Cakra.

Maruli Simanjuntak menjadi salah satu lulusan Akmil 1992 yang sudah mencapai pangkat perwira tinggi (pati). Selain dirinya sendiri, terdapat sejumlah nama lain seperti Mayjen TNI Erwin Djatniko (Pangdam III/Siliwangi), Brigjen Adisura Firdaus Tarigan (Stafsus KSAD), Letjen Richard Taruli Horja Tampubolon (Pangkogabwilhan III), dan lainnya.

3. Menantu Luhut Binsar Pandjaitan

Pada kehidupan pribadinya, Maruli Simanjuntak diketahui sebagai menantu Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Jenderal TNI (HOR) Luhut Binsar Pandjaitan. Maruli merupakan suami Paulina Pandjaitan, putri Luhut.

4. Memiliki Deretan Koleksi Brevet

Maruli Simanjuntak juga memiliki koleksi brevet TNI yang tersemat di seragamnya. Di antaranya Brevet Komando Kopassus, Brevet Cakra Kostrad, Brevet Para Utama, Brevet Setia Waspada Paspampres, Brevet Alumni Seskoad, hingga Brevet Kualifikasi Taipur.

Tak kalah sangar, Maruli juga memiliki beberapa brevet dari militer asing seperti Special Forces Distinctive Unit Insignia (US Army), Master Parachutist Badge (Royal Thai Army), Master Parachutist Badge (Singapore Army), dan Advanced Military Free Fall Parachutist Badge (Singapore Army).

5. Banyak Menempati Posisi Strategis

Saat ini, Maruli Simanjuntak menjabat Pangkostrad. Sebelum menduduki posisi ini, dia juga telah banyak menyemat jabatan strategis lain. Seperti Danrem 074/Warastratama (2016-2017), Kasdam IV/Diponegoro (2018), Danpaspampres (2018-2020), hingga Pangdam IX/Udayana (2020-2022).

Itulah sejumlah fakta dari Letjen TNI Maruli Simanjuntak yang menarik untuk diketahui.
(abd)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1308 seconds (0.1#10.140)