Bagikan Gerobak ke Para Pedagang, Bacaleg Partai Perindo Ci Mehong: Semoga Tambah Laris

Selasa, 25 Juli 2023 - 18:52 WIB
loading...
Bagikan Gerobak ke Para Pedagang, Bacaleg Partai Perindo Ci Mehong: Semoga Tambah Laris
Bacaleg Partai Perindo Dapil DKI Jakarta 3, Tjio Nofia Handayani atau Ci Mehong terus menunjukkan kepeduliannya kepada rakyat kecil. Foto/Dimas Choirul
A A A
JAKARTA - Bacaleg Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Dapil DKI Jakarta 3, Tjio Nofia Handayani atau Ci Mehong terus menunjukkan kepeduliannya kepada rakyat kecil. Kepedulian itu dia lakukan dengan membagikan sejumlah gerobak kepada para pedagang di wilayah Jakarta Utara.

Sebanyak lima gerobak berbagai jenis telah dibagikan secara simbolis di Kantor DPP Partai Perindo , Jakarta Pusat, Selasa (25/7/2023).

"Jadi kita benar-benar kerja aksi nyata kita turun ke lapangan. Melihat siapa yang butuh gerobak ini. Di sini kebetulan di daerah Dapil saya (Penjaringan, Jakarta Utara)," kata Ci Mehong kepada wartawan, Selasa (25/7/2023).



Ci Mehong mengatakan, para pedagang tersebut sempat mengeluhkan gerobaknya rusak dan tidak layak pakai. Kepada para pedagang, Dia mengaku akan membantu memasarkan dagangannya melalui platform media sosial (medsos).

"Harapannya supaya mereka omsetnya nambah laris manis sehingga pendapatan mereka meningkat dari sebelumnya terus jadi mereka lebih sejahtera gitu," ujar Bacaleg Partai Perindo yang dikenal sebagai partai modern yang peduli rakyat kecil, gigih berjuang untuk penciptaan lapangan kerja dan Indonesia sejahtera itu.

Sebagai informasi, gerobak tersebut dilengkapi dengan QRIS dari Motion Bank. Di mana pembayaran dapat dilakukan secara digital hanya melakukan scanning pada barcode yang ditempel di kaca gerobak.

"Kita ajarin nanti bagaimana memasarkan secara digital juga sehingga pembeli bisa membeli secara digital marketing," pungkasnya.
(maf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1602 seconds (0.1#10.140)