Pilpres 2024, Begini Analisis Citra Ganjar, Prabowo, dan Anies

Minggu, 16 Juli 2023 - 10:47 WIB
loading...
Pilpres 2024, Begini...
Kontestasi Pilpres 2024 sejauh ini hanya memunculkan tiga kandidat terkuat, yakni Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto, dan Anies Baswedan. Ketiganya memiliki citranya masing-masing di mata publik. FOTO/DOK.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Kontestasi Pilpres 2024 sejauh ini hanya memunculkan tiga kandidat terkuat, yakni Ganjar Pranowo , Prabowo Subianto , dan Anies Baswedan . Ketiganya bersaing meraih simpati publik dengan citranya masing-masing.

Peneliti politik, Hasanuddin Ali mengatakan, persaingan ketiga kandidat capres 2024 menarik dikaji melalui kacamata marketing politik. Dalam marketing ada satu kata yang sangat penting untuk dipakai sebagai alat analisa yaitu positioning.

Dalam dunia korporasi, kata Hasanuddin Ali, menurut Kotler dan Keller, positioning adalah aktivitas perusahaan dalam membuat citra agar mendapatkan kesan khusus di benak konsumen. Sementara di dunia politik, menurut Firmansyah, positioning adalah semua aktivitas untuk menanamkan kesan di benak pemilih.



"Begitu pentingnya positioning hingga ada semacam pepatah menyatakan bahwa pemilih sejatinya bukan memilih kandidat tapi sebetulnya memilih citra dari seorang kandidat tersebut," kata Hasanuddin Ali dikutip dari artikelnya berjudul Kontestasi Citra Capres, Minggu (16/7/2023).

Hasanuddin menggunakan 3 dimensi untuk memudahkan analisa positiong Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto, dan Anies Baswedan, yakni karakter, kebijakan, dan adicita/ideologi. Ketiga dimensi citra tersebut dipilih karena dari berbagai survei 3 dimensi inilah yang menjadi preferensi utama pemilih dalam memutuskan memilih seorang kandidat.

Pertama soal karakter. Dalam berbagai survei selalu memunculkan dua citra karakter kepemimpinan yang sering muncul yaitu pemimpin yang kuat/tegas dan pemimpin yang dekat rakyat.



Kedua, soal kebijakan. Narasi terkait kebijakan pemerintah sesudah Presiden Joko Widodo (Jokowi) seringkali bermuara pada dua arus besar kebijakan yaitu melanjutkan atau mengubah kebijakan pemerintahan saat ini.

Ketiga, soal adicita/ideologi. Kontestasi wacana ideologi dalam setiap pemilu seringkali berkutat pada ideologi nasionalis dan Islamis. Dua simplifikasi ini kemudian oleh publik sering disematkan kepada kandidat tertentu.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
DPR Apresiasi Pemerintahan...
DPR Apresiasi Pemerintahan Prabowo Dorong Pemerataan Pembangunan Luar Pulau Jawa
Giliran PKS Beri Sinyal...
Giliran PKS Beri Sinyal Dukung Prabowo di Pilpres 2029
Prabowo Hadiri Townhall...
Prabowo Hadiri Townhall Meeting Danantara Bersama BUMN, Ini yang Dibahas
Purnawirawan TNI Tuntut...
Purnawirawan TNI Tuntut Penggantian Wapres Gibran, Ini Kata Ganjar Pranowo
Prabowo Utus Jokowi...
Prabowo Utus Jokowi Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus, Ma'ruf Amin: Hak Presiden
Prabowo Bertemu PM Fiji,...
Prabowo Bertemu PM Fiji, Ajak Latihan Militer Bersama
Hari Ini Jokowi dan...
Hari Ini Jokowi dan 3 Utusan Prabowo Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus
PAN Beri Sinyal Dukung...
PAN Beri Sinyal Dukung Prabowo di Pilpres 2029, Cak Imin: Tergesa-gesa Amat
Prabowo Tepis Anggapan...
Prabowo Tepis Anggapan Dibohongi Menteri
Rekomendasi
Bagaimana Skenario Serangan...
Bagaimana Skenario Serangan Balas Dendam India ke Pakistan?
Iran Gantung Agen Mossad...
Iran Gantung Agen Mossad yang Membunuh Pejabat IRGC dan Menyerang Fasilitas Nuklir
Liburan ke Urla Turki,...
Liburan ke Urla Turki, Perjalanan Sempurna Tak Terlupakan Bersama Ibu
Berita Terkini
Mutasi TNI Akhir April...
Mutasi TNI Akhir April 2025, 5 Pati TNI AL Digeser Jadi Staf Khusus KSAL
2 jam yang lalu
Mantan Ketum Iwakum...
Mantan Ketum Iwakum Andi Saputra Dilantik sebagai Hakim Ad Hoc Tipikor
3 jam yang lalu
KPK Tetapkan Tiga Tersangka...
KPK Tetapkan Tiga Tersangka Kasus Dugaan Korupsi Dinas PU Mempawah
3 jam yang lalu
Bertemu Dubes India,...
Bertemu Dubes India, Prabowo Belasungkawa Atas Serangan Terorisme di Kashmir
4 jam yang lalu
KPK Sita 65 Bidang Tanah...
KPK Sita 65 Bidang Tanah Terkait Kasus Dugaan Korupsi Jalan Tol Trans Sumatera
5 jam yang lalu
Iperindo Optimistis...
Iperindo Optimistis Industri Galangan Kapal Nasional Mampu Hadapi Banyak Tantangan
6 jam yang lalu
Infografis
Prabowo-Gibran Presiden...
Prabowo-Gibran Presiden dan Wakil Presiden RI 2024-2029
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved