HUT Bhayangkara, Kapolri Banggakan Penanganan Arus Mudik 2023

Sabtu, 01 Juli 2023 - 17:40 WIB
loading...
HUT Bhayangkara, Kapolri...
Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo saat memberikan sambutan puncak perayaan HUT ke-77 Bhayangkara di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Sabtu (1/7/2023). FOTO/TANGKAPAN LAYAR
A A A
JAKARTA - Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo membanggakan keberhasilan penanganan arus mudik Idulfitri 1444 H pada April 2023 dalam puncak perayaan HUT ke-77 Bhayangkara di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Sabtu (1/7/2023). Kapolri menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu Polri dalam pengaturan arus mudik tersebut.

Jumlah pemudik pada 2023 meningkat tajam dibanding tahun sebelumnya melebihi kapasitas daya tampung jalan. Kapolri menyebut jajarannya menghadapi tantangan berat.

"Saat tradisi mudik, jumlah pemudik yang meningkat tidak sebanding dengan kapasitas jalan sehingga Polri bersama stakeholder terkait harus bekerja secara out of the box," kata Listyo dalam sambutannya.



Menurut Kapolri, berkat dukungan masyarakat dan segala pihak, Polri berhasil mengatur lalu lintas sehingga arus mudik lancar. Hal itu dibuktikan dengan hasil survei masyarakat yang puas dengan pelayanan kepolisian selama mudik Lebaran.

"Hasil survei menyebutkan bahwa 88,3% masyarakat mengaku mudik di tahun 2023 lebih lancar dibandingkan tahun lalu. Kemudian, 89,5% masyarakat mengaku puas dengan mudik di tahun 2023," kata Listyo.

Dalam kesempatan yang sama, Kapolri juga mengatakan, sebuah kehormatan bagi Polri, Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersedia menjadi Inspektur Upacara peringatan HUT ke-77 Bhayangkara. Polri akan menjadikan arahan Presiden Jokowi sebagai pedoman dalam setiap pelaksanaan tugas ke depan.



"Suatu kehormatan bagi kami atas ketersedian Bapak Presiden RI beserta Ibu Negara dalam memimpin Upacara Peringatan Hari Bhayangkara di tengah padatnya tugas kenegaraan," kata Listyo dalam sambutannya.

Kapolri juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh tamu undangan dan masyarakat yang menyempatkan hadir langsung di SUGBK. "Tidak lupa kami ucapkan terima kasih kepada seluruh tamu undangan dan seluruh masyarakat yang telah menyempatkan hadir," tuturnya.

Hadir dalam upacara HUT ke-77 Bhayangkara di SUGBK Wakil Presiden (Wapres) KH Ma'ruf Amin, Menhan Prabowo Subianto, Panglima TNI Laksamana Yudo Margono, dan tamu undangan VIP lainnya.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1325 seconds (0.1#10.140)