Ajang Kapolri Cup Diharapkan Munculkan Bibit-bibit Penembak Profesional

Minggu, 26 Juli 2020 - 13:28 WIB
loading...
Ajang Kapolri Cup Diharapkan...
Kapolri Jenderal Polisi Idham Azis saat membuka Kejuaraan Nasional Menembak Kapolri Cup di Lapangan Tembak Senayan, Jakarta, Minggu (26/7/2020). Foto/SINDOnews/Mohammad Yamin
A A A
JAKARTA - Kejurnas Menembak Kapolri Cup diharapkan mampu memunculkan bibit-bibit penembak profesional yang andal. Ajang ini juga diharapkan bisa menjadi wadah silaturahmi bagi para personel TNI - Polri dan masyarakat serta sebagai pelepas stres di tengah pandemi.

Hal itu diungkapkan Kapolri Jenderal Polisi Idham Azis saat membuka Kejuaraan Nasional Menembak Kapolri Cup di Lapangan Tembak Senayan, Jakarta, Minggu (26/7/2020). "Kejuaraan menembak ini diharapkan dapat menjadi ajang pencarian bibit menembak profesional yang handal dan berprestasi," tutur Idham. (Baca juga: HUT Bhayangkara, Polri Gelar Lomba Menembak Kapolri Cup ).

Jenderal bintang empat ini pun mengucapkan selamat kepada para pemenang dan berpesan agar terus mengasah potensi diri supaya bisa meraih prestasi lagi di kemudian hari. "Teruslah mengembangkan potensi diri untuk lebih baik lagi. Meraih prestasi lebih mudah, mempertahankannya jauh lebih sulit," ungkap mantan Kepala Bareskrim Polri ini.

Pihaknya pun mengucapkan selamat berlomba bagi para peserta tembak reaksi yang akan berlomba hari ini. "Selamat bertanding. Junjung tinggi sportivitas, kejujuran. Utamakan keselamatan dan ketertiban, patuhi protokol kesehatan," pesannya.( ).

Kejuaraan ini tidak hanya dilaksanakan di Lapangan Tembak Senayan, Jakarta, namun juga digelar di tujuh lapangan tembak di beberapa provinsi yang disiarkan secara langsung melalui kanal YouTube Kemenpora maupun via zoom meeting.

Kejurnas menembak Kapolri Cup terbuka bagi para penembak, baik dari kalangan TNI, Polri maupun sipil. Lomba dilaksanakan sejak 23 Juli hingga 26 Juli 2020. Ada tiga kategori menembak yang dipertandingkan yakni tembak reaksi, tembak sasaran dan duel plat. Kejuaraan Kapolri Cup ini memperebutkan uang pembinaan, dua unit pistol, 3.000 butir amunisi, motor dan hadiah hiburan lainnya.

Dalam acara pembukaan Kapolri Cup, turut dihadiri Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto , KSAL Laksamana TNI Yudo Margono, KSAU Marsekal TNI Fadjar Prasetyo.

Kemudian Kabareskrim Polri Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo, Kadiv Humas Polri Irjen Pol Raden Prabowo Argo Yuwono, dan Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri Brigjen Pol Ferdy Sambo.

Selain itu mantan Kapolri Jenderal Pol (Purn) Roesmanhadi, mantan Wakapolri Komjen (Purn) Nanan Soekarna, Wakil Ketua DPR Azis Syamsuddin, Ketua MPR Bambang Soesatyo, dan anggota I Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Hendra Susanto.
(zik)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Daftar Lengkap 10 Kapolda...
Daftar Lengkap 10 Kapolda Baru pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
Polri Mutasi 1.255 Personel,...
Polri Mutasi 1.255 Personel, 10 Kapolda Digeser dan 10 Polwan Jadi Kapolres
Kapolri Ajak KBPP Polri...
Kapolri Ajak KBPP Polri Dukung Program Pemerintahan Prabowo Subianto
Alasan Kapolri Jenderal...
Alasan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo Jadikan Band Sukatani Duta Polri
Mapolres Tarakan Diserang...
Mapolres Tarakan Diserang Oknum Tentara, Kapolri: TNI-Polri Tetap Solid
Kapolri Ajak Kepala...
Kapolri Ajak Kepala Daerah Ikut Jaga Kamtibmas, Termasuk Berantas Judi Online
Boni Hargens: Siapa...
Boni Hargens: Siapa pun Kapolrinya Sejak 2014 hingga Hari Ini Pasti Dikritik Masyarakat
Kapolri Ditantang Copot...
Kapolri Ditantang Copot Kapolda Jateng Gara-gara Dugaan Intimidasi Band Sukatani
Kapolri Minta Pemuda...
Kapolri Minta Pemuda Jadi Inisiator Wujudkan Indonesia Emas 2045
Rekomendasi
Berapa Kg Zakat Fitrah...
Berapa Kg Zakat Fitrah untuk 1 Orang? Simak Ketentuannya
Ini 5 Fakultas/Sekolah...
Ini 5 Fakultas/Sekolah ITB dengan Keketatan Tertinggi pada SNBT 2025, Tertarik?
Bacaan Zikir Wanita...
Bacaan Zikir Wanita Haid di Bulan Ramadan
Berita Terkini
Eksepsi Ditolak, Tom...
Eksepsi Ditolak, Tom Lembong: Kami Hormati Putusan Majelis Hakim
4 menit yang lalu
Presiden Bakal Umumkan...
Presiden Bakal Umumkan Tunjangan Guru ASN Langsung ke Rekening
1 jam yang lalu
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
2 jam yang lalu
Ahok Penuhi Panggilan...
Ahok Penuhi Panggilan Kejagung: Apa yang Saya Tahu Akan Saya Sampaikan!
2 jam yang lalu
Daftar Lengkap 10 Kapolda...
Daftar Lengkap 10 Kapolda Baru pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Mutasi Polri Maret 2025:...
Mutasi Polri Maret 2025: Irjen Rusdi Hartono Jabat Kapolda Sulsel, Brigjen Mardiyono Kapolda Bengkulu
3 jam yang lalu
Infografis
Kapolri Lakukan Rotasi...
Kapolri Lakukan Rotasi Sejumlah Jabatan Perwira Tinggi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved