Mantan Ketua BEM UI: Saya dan Perindo Menemukan Titik Temu

Minggu, 18 Juni 2023 - 03:20 WIB
loading...
Mantan Ketua BEM UI:...
Mantan Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Indonesia (UI) Manik Marganamahendra memutuskan bergabung dengan Partai Perindo. Foto: MPI/Muhammad Farhan
A A A
JAKARTA - Mantan Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Indonesia ( BEM UI ) Manik Marganamahendra memutuskan bergabung dengan Partai Perindo . Keputusan Manik tersebut dikukuhkan dalam agenda diskusi politik Pemuda Perindo yang dihelat di WOW Kafe, Pancoran, Jakarta Selatan, Sabtu 17 Juni 2023 malam.

Manik, yang dikenal sebagai pemimpin aksi unjuk rasa yang fenomenal di depan Gedung DPR RI pada 24 September 2019 mengaku, keputusannya bergabung ke Perindo lantaran adanya kesamaan pandangan politik yang diyakininya dapat tersalurkan.

Baca juga: Gabung Partai Perindo, Mantan Ketua BEM UI Manik Diminta Tetap Kritis

"Pada akhirnya memang saya dan Perindo ini menemukan titik temu. Perindo ini sangat terbuka untuk akhirnya membiarkan saya mencari seluas-luasnya, mengeksplor seluas-luasnya pandangan politik saya terhadap kebijakan yang ada," jelas Manik selepas pengukuhannya.

Manik berharap, kehadirannya di Perindo dapat mengisi sisi kosong saat ini yang perlu diwarnai oleh perannya. Ia menilai, keterlibatannya dalam kancah perpolitikan Indonesia melalui Perindo, dapat membawa angin segar baru bagi peran aktif anak muda.

"Harapannya warna yang bisa saya isi itu juga memberikan warna baru bagi dunia politik Indonesia, yang harapannya bisa mewakili, tidak hanya anak muda, tapi kepentingan-kepentingan orang-orang yang selama ini belum masuk dalam pembahasan politik," tutur Manik.



Sementara itu, Ketua Harian Pemuda Perindo Michael Sianipar mengungkapkan, bergabungnya Manik sebagai tonggak bukti Perindo terbuka lebar menampung aspirasi anak muda milenial untuk aktif di dunia politik.

"Kami mengundang dan mengajak Manik lainnya, bahwa Perindo adalah partai yang terbuka dan akan memberikan ruang yang luas bagi para aktivis, bagi para pemuda atau tokoh-tokoh yang selama ini tidak diakomodir keresahannya," ujar Michael.

Michael menuturkan, bagi anak muda terkhusus yang telah bergabung di Perindo, untuk tidak takut bersikap kritis. Ia menegaskan Partainya telah berkomitmen sebagai wadah yang mendukung sikap kritis anak muda dan mendorong untuk tetap mengkritik.

"Dengan bergabung ke Perindo, jangan kemudian mengurangi kekritisannya. Tetaplah kritis, karena disini Perindo adalah partai yang terbuka, partai yang siap dengan kritik," tegas Michael.

Sekadar informasi, sayap Pemuda Perindo mengadakan diskusi politik anak muda yang membahas ajakan untuk berjuang bersama secara serius di politik. Dalam diskusi tersebut dihadiri oleh Ketua Harian Pemuda Perindo, Michael Sianipar; kader baru dan bacaleg Perindo, Manik Marganamahendra; Ketua BEM Kema Unpad 2022, Virdian Aurellio; Sekjen DPP Pemuda Perindo, Diska Resha dan Caleg Muda Partai Demokrat, Farhan Azis.



Untuk diketahui, Partai Perindo yang ditetapkan KPU bernomor urut 16 pada kertas suara Pemilu 2024 itu dikenal sebagai partai yang peduli rakyat kecil, gigih memperjuangkan penciptaan lapangan kerja dan Indonesia Sejahtera.

Selain hal tersebut, Perindo juga sangat antusias menggalang peran milenial dan anak muda dalam agenda gerakan politiknya. Hal ini dapat dibuktikan berdasarkan survei Litbang Kompas menduduki peringkat 3 besar pemilih yang aktif di media sosial dan identik dengan anak muda, baik milenial maupun Gen Z.
(mhd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Partai Perindo Anggap...
Partai Perindo Anggap Jawa Barat Sangat Penting untuk Segera Digarap Demi Menang Pemilu 2029
Partai Perindo Panaskan...
Partai Perindo Panaskan Mesin Politik Hadapi Pemilu 2029, Banten Jadi Titik Awal
Partai Perindo Dukung...
Partai Perindo Dukung KRIS BPJS untuk Tingkatkan Mutu Layanan Kesehatan yang Adil dan Merata
Andi Yuslim Patawari...
Andi Yuslim Patawari Temui 2 Sahabatnya yang Kini Jadi Wali Kota Parepare dan Bupati Sidrap
DPP Serahkan SK ke Plt...
DPP Serahkan SK ke Plt DPD Perindo Bogor Irfan Niti Sasmita
Irfan Niti Sasmita Jadi...
Irfan Niti Sasmita Jadi Plt Ketua DPD Perindo Bogor, Ferry Kurnia: Pererat Koordinasi dengan Pemda dan Masyarakat
Plt Sekjen Perindo AYP:...
Plt Sekjen Perindo AYP: Kontestasi Politik 2024 Pembelajaran untuk Instrospeksi
HT Tegaskan Masih Eksis...
HT Tegaskan Masih Eksis di Perindo: Struktur Organisasi Harus Solid Songsong 2029
Hadiri Buka Puasa Bersama...
Hadiri Buka Puasa Bersama Pengurus DPP, HT Tekankan Introspeksi Keberadaan Perindo
Rekomendasi
Masa Jabatan Pangeran...
Masa Jabatan Pangeran William-Kate Middleton sebagai Pangeran dan Putri Wales Tak Akan Lama
Sinopsis Heavenly Ever...
Sinopsis Heavenly Ever After, Kisah Cinta Abadi yang Dipertemukan Kembali di Surga
Arkeolog Temukan Makam...
Arkeolog Temukan Makam Pangeran Firaun Userkaf dan [atung Djoser
Berita Terkini
Kelakar Sufmi Dasco...
Kelakar Sufmi Dasco usai Halalbihalal di Rumah Dinas Cak Imin: Ini Bukan Matahari, Ini Bulan
33 menit yang lalu
Ahmad Dhani: Saya Kader...
Ahmad Dhani: Saya Kader PKB yang Disusupkan di Gerindra
1 jam yang lalu
13 Kapolda Jebolan Akpol...
13 Kapolda Jebolan Akpol 1991 Teman Satu Angkatan Kapolri
1 jam yang lalu
Deretan Menteri Prabowo...
Deretan Menteri Prabowo yang Sowan ke Jokowi, Siapa Saja?
4 jam yang lalu
Ditelepon Presiden Prabowo...
Ditelepon Presiden Prabowo saat Gelar Halalbihalal, Cak Imin: Minta Menteri Rapatkan Barisan
6 jam yang lalu
Mensos Ngaku Tak Pernah...
Mensos Ngaku Tak Pernah Dengar Wacana Reshuffle Kabinet Prabowo
7 jam yang lalu
Infografis
Pesona 9 Istri dan Putri...
Pesona 9 Istri dan Putri Para Pemimpin Timur Tengah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved