Mantan Ketua BEM UI: Saya dan Perindo Menemukan Titik Temu

Minggu, 18 Juni 2023 - 03:20 WIB
loading...
A A A
"Dengan bergabung ke Perindo, jangan kemudian mengurangi kekritisannya. Tetaplah kritis, karena disini Perindo adalah partai yang terbuka, partai yang siap dengan kritik," tegas Michael.

Sekadar informasi, sayap Pemuda Perindo mengadakan diskusi politik anak muda yang membahas ajakan untuk berjuang bersama secara serius di politik. Dalam diskusi tersebut dihadiri oleh Ketua Harian Pemuda Perindo, Michael Sianipar; kader baru dan bacaleg Perindo, Manik Marganamahendra; Ketua BEM Kema Unpad 2022, Virdian Aurellio; Sekjen DPP Pemuda Perindo, Diska Resha dan Caleg Muda Partai Demokrat, Farhan Azis.



Untuk diketahui, Partai Perindo yang ditetapkan KPU bernomor urut 16 pada kertas suara Pemilu 2024 itu dikenal sebagai partai yang peduli rakyat kecil, gigih memperjuangkan penciptaan lapangan kerja dan Indonesia Sejahtera.

Selain hal tersebut, Perindo juga sangat antusias menggalang peran milenial dan anak muda dalam agenda gerakan politiknya. Hal ini dapat dibuktikan berdasarkan survei Litbang Kompas menduduki peringkat 3 besar pemilih yang aktif di media sosial dan identik dengan anak muda, baik milenial maupun Gen Z.
(mhd)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1157 seconds (0.1#10.140)