Siang Ini Anies Baswedan Bertemu SBY dan AHY di Pacitan

Kamis, 01 Juni 2023 - 13:02 WIB
loading...
Siang Ini Anies Baswedan...
Siang ini Anies Baswedan menemui Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono di Pacitan. Foto/dok.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Setelah Partai Nasdem beberapa hari lalu, Anies Baswedan kembali melakukan pertemuan dengan para petinggi parpol Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP). Hari ini, giliran Partai Demokrat yang disambangi Anies.

"Iya, benar. Siang ini Calon Presiden dari Koalisi Perubahan, Mas Anies Baswedan akan ke Pacitan. Rencananya bertemu Bapak SBY dan Mas AHY," kata Koordinator Juru Bicara DPP Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra saat dikonfirmasi wartawan, Kamis (1/6/2023).



Herzaky menduga topik pertemuan itu masih berkaitan dengan upaya-upaya Koalisi Perubahan ke depan menyikapi perkembangan terakhir.

"Anies memang intens bertemu dengan Demokrat, Nasdem, PKS. Untuk penguatan dan pemantapan strategi pemenangan. Pertemuan siang ini juga bagian dari itu," ujarnya.
(muh)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1306 seconds (0.1#10.140)