Panglima TNI soal Latihan Militer AS-Filipina di LCS: Kalau Langgar ZEE Kita Usir

Kamis, 13 April 2023 - 22:25 WIB
loading...
Panglima TNI soal Latihan...
Panglima TNI Laksamana Yudo Margono memastikan latihan militer AS dan Filipina berada di luar ZEE Indonesia. Foto/dok.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Militer Amerika Serikat (AS) dan Filipina sedang melakukan latihan gabungan di Laut China Selatan (LCS). Panglima TNI Laksamana Yudo Margono menegaskan latihan tersebut berada di luar zona ekonomi ekslusif (ZEE) Indonesia.

"Latihannya enggak di wilayah ZEE kita, dia pasti enggak akan berani latihan di wilayah ZEE kita," kata Yudo di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Kamis (13/4/2023).

Yudo meyakini kedua negara itu sangat paham mengenai ketentuan-ketentuan tersebut. Bila mereka melanggar, Yudo kembali menegaskan tidak segan untuk langsung mengusirnya.



"Karena memang sesuai ketentuan internasional apabila mereka akan melaksanakan latihan di wilayah Zona Economic Ekslusif maupun teritorial enggak mungkin, karena melanggar kedaulatan," katanya.

"Di ZEE pasti akan izin dulu, kalau enggak izin akan kita usir, karena memang saya yakin mereka sangat tau," sambungnya.

Yudo menegaskan, baik Amerika Serikat maupun Filipina pasti sudah mengetahui resikonya ketika melanggar ketentuan. Terlebih, kedua negara tersebut, kata Yudo, intens berkomunikasi dengan Indonesia.



"Mereka kan selama ini sering berhubungan dengan kita, baik panglimanya maupun kepala staf angkatannya selalu intens melakukan komunikasi, jadi nggak mungkin mereka akan masuk ke wilayah ZEE maupun teritorial kita," katanya.

"Kalau dia latihan di laut bebas Zona Economic Ekslusif ya silahkan haknya mereka, tapi ketentuan latihan harus izin, kalau enggak izin berarti melanggar, saya yakin mereka sudah paham," sambungnya.
(muh)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
TNI AU-United States...
TNI AU-United States Air Force Matangkan Rencana Latihan Gabungan Cope West 2025
2 Inspektur TNI AD Dimutasi...
2 Inspektur TNI AD Dimutasi Panglima TNI, Salah Satunya Jenderal Kopassus Pernah Jadi Paspampres
4 Letjen TNI Berkarier...
4 Letjen TNI Berkarier Moncer Teman Seangkatan Panglima TNI Lulusan Akmil 1991
9 Mayjen TNI Tinggalkan...
9 Mayjen TNI Tinggalkan Militer usai Mutasi TNI Januari-Maret 2025, Ini Daftar Namanya
Panglima TNI dan KSAD...
Panglima TNI dan KSAD Dianugerahi Wing Kehormatan Penerbang Kelas 1 TNI AU
4 Perwira Tinggi TNI...
4 Perwira Tinggi TNI Digeser ke Lemhannas pada Mutasi TNI Maret 2025, Ini Nama-namanya
5 Jenderal TNI AD Segera...
5 Jenderal TNI AD Segera Pensiun setelah Mutasi Sebelum Lebaran, Ini Nama-namanya
Deretan Komandan Paspampres...
Deretan Komandan Paspampres Berasal dari Kopassus, Nomor 5 Kini Jabat Panglima TNI
17 Mayjen TNI Digeser...
17 Mayjen TNI Digeser Jenderal Agus Subiyanto pada Mutasi TNI Maret 2025, Ini Nama-namanya
Rekomendasi
Gubernur Jabar Dedi...
Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Diancam Dibunuh
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron 'Terbelenggu Rindu' Eps 215-216: Langkah Baru Vernie dan Rencana Honeymoon Biru-Amira
RS Persada Dukung Aparat...
RS Persada Dukung Aparat Selidiki Kasus Dokter yang Lecehkan Pasien
Berita Terkini
BP Taskin Mulai Proyek...
BP Taskin Mulai Proyek Percontohan Pengentasan Kemiskinan di Kabupaten Kuningan
26 menit yang lalu
Jokowi Bakal Laporkan...
Jokowi Bakal Laporkan 4 Orang ke Polisi terkait Tudingan Ijazah Palsu
30 menit yang lalu
Kamis Lusa, Gereja Katedral...
Kamis Lusa, Gereja Katedral Jakarta Gelar Misa Requiem untuk Paus Fransiskus
52 menit yang lalu
Jokowi: Sudah Saya Sampaikan...
Jokowi: Sudah Saya Sampaikan Bolak-balik, Tidak Ada Matahari Kembar
1 jam yang lalu
Jokowi Jamu Tony Blair...
Jokowi Jamu Tony Blair di Restoran Menteng, Bahas Apa?
1 jam yang lalu
Terima Kunjungan Serdik...
Terima Kunjungan Serdik Sespimmen Polri di Solo, Jokowi: Mereka Tanya Leadership dan Urusan ke Depan
1 jam yang lalu
Infografis
Diserang Rudal, Pangkalan...
Diserang Rudal, Pangkalan Militer AS di Suriah Timur Laut Terbakar
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved