Perindo Silaturahmi Kebangsaan ke Golkar, Heri Budianto: Penyamaan Persepsi

Senin, 10 April 2023 - 22:01 WIB
loading...
Perindo Silaturahmi...
Ketua Bidang Politik dan Kebijakan Publik DPP Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Dr Heri Budianto, S.Sos, M.Si ikut mendampingi Ketua Umum Perindo Hary Tanoesoedibjo (HT) melakukan silaturahmi kebangsaan dengan Partai Golkar, Senin (10/4/2023). Foto/MPI
A A A
JAKARTA - Ketua Bidang Politik dan Kebijakan Publik DPP Partai Persatuan Indonesia ( Perindo ) Dr Heri Budianto, S.Sos, M.Si ikut mendampingi Ketua Umum Perindo Hary Tanoesoedibjo (HT) melakukan silaturahmi kebangsaan dengan Partai Golkar, Senin (10/4/2023). Pria yang akrab disapa Herbud ini menjelaskan salah satu silaturahmi kebangsaan ini adalah menyamakan persepsi kedua partai dalam membangun Indonesia sejahtera ke depannya.

Dia mengatakan, untuk percepatan pembangunan di Indonesia, menjadi hal yang sangat penting adalah melanjutkan apa saja yang telah dibangun oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) selama 10 tahun menjabat.

"Silaturahmi kebangsaan ini adalah bagian dari penyamaan persepsi bagaimana kemudian kami dari Partai Perindo memiliki satu komitmen untuk terus melanjutkan pembangunan apa-apa yang sudah dilakukan oleh Pak Jokowi selama 10 tahun," kata Herbud di lokasi, Senin (10/4/2023).





Koordinator Juru Bicara Nasional partai yang dikenal peduli rakyat kecil, gigih memperjuangkan penciptaan lapangan kerja, dan Indonesia sejahtera itu melanjutkan, persamaan persepsi di antara keduanya semakin mudah tercapai. Hal itu lantaran Perindo dan Golkar saat ini dalam koalisi pemerintahan Jokowi.

"Jadi Partai Perindo dan Partai Golkar adalah partai yang saat ini berada dalam satu koalisi pemerintahan Pak Jokowi-Maruf Amin," ucapnya.
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1742 seconds (0.1#10.140)