Konsolidasi Partai Perindo, TGB: Bagian Kerja Kolektif Solidkan Internal Hadapi Pemilu 2024

Sabtu, 01 April 2023 - 16:49 WIB
loading...
Konsolidasi Partai Perindo, TGB: Bagian Kerja Kolektif Solidkan Internal Hadapi Pemilu 2024
Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo bersama Ketua Harian Nasional Partai Perindo TGB Muhammad Zainul Majdi dalam acara acara Pelantikan Ketua DPP, Peresmian Perindo Peduli Ummat, Pelantikan Bappilu, dan Briefing Pengurus DPW. Foto/MPI
A A A
JAKARTA - Ketua Harian Nasional DPP Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Tuan Guru Bajang (TGB) Muhammad Zainul Majdi mengatakan bahwa partainya terus menyiapkan diri untuk menghadapi Pemilu 2024 mendatang.

Salah satunya dengan melakukan konsolidasi partai dengan rangkaian acara Pelantikan Ketua DPP, Peresmian 'Perindo Peduli Ummat', Pelantikan Bappilu, dan Briefing Pengurus DPW.



"Sore hari ini ada kegiatan konsolidasi, ada silaturahmi juga buka bersama antara pimpinan Perindo DPP, DPD yang juga dirangkaikan beberapa kegiatan khusus di antaranya adalah pelantikan beberapa ketua DPP," ujar TGB di Kantor DPP Partai Perindo, Jakarta Pusat, Sabtu (1/4/2023).

"Kemudian penetapan atau pelantikan dari pimpinan Bappilu dan juga tadi peresmian dari Yayasan Perindo," sambungnya.

TGB menuturkan Partai Perindo yang ditetapkan KPU bernomor urut 16 pada kertas suara Pemilu 2024 itu harus tetap kompak hingga kontestasi politik 2024 digelar.

Kemudian, kata TGB, Partai Perindo yang dikenal sebagai partai yang peduli rakyat kecil, gigih memperjuangkan penciptaan lapangan kerja dan Indonesia sejahtera itu juga harus siap menghadapi setiap momen pada 14 Februari 2024.



"Semuanya ini adalah bagian dari kerja kolektif Partai Perindo untuk menyiapkan diri mensolidkan internal untuk menghadapi momen 14 Februari 2024, pemilu legislatif yang akan datang," tutupnya.
(kri)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3233 seconds (0.1#10.140)