Dukung Pidato Politik AHY, Ibas Tegaskan Demokrat Terus Bergerak

Rabu, 15 Maret 2023 - 18:31 WIB
loading...
Dukung Pidato Politik...
Ketua Fraksi Partai Demokrat DPR Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) memberikan dukungan penuh pada pidato politik Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) pada Selasa (14/3/2023) kemarin. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Ketua Fraksi Partai Demokrat DPR Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) memberikan dukungan penuh pada pidato politik Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) pada Selasa (14/3/2023) kemarin. Di hadapan ribuan kader Partai Demokrat yang memadati Tennis Indoor Senayan, AHY menyampaikan 3 poin penting yang menjadi fokus Partai Demokrat.

“Apa yang disampaikan Mas AHY sejalan dengan kenyataan yang banyak kami temukan ketika turun ke lapangan atau dapil masing-masing,” ujar Ibas dalam keterangannya, Rabu (15/3/2023).



“Salah satunya adalah kelangkaan pupuk yang masih menjadi persoalan klasik dari tahun ke tahun dan sering kami dengar keluh kesahnya dari para petani maupun pekebun. Sebagai anggota DPR saya pun sudah berusaha perjuangkan. Kami ke PT Petrokimia Gresik menyampaikan langsung agar distribusinya merata, sampai ke daerah tepat waktu, terutama saat musim tanam,” sambungnya.

Selanjutnya, Ibas juga menyampaikan pendapat dan masukannya terkait permasalahan kemiskinan dan lowongan kerja yang terbatas. Demi menangani permasalahan ini,pemerintah harus menerapkan kembali dan bahkan memperluas berbagai kebijakan warisan masa Pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang telah terbukti mampu menjaga daya beli masyarakat.

“Beberapa kebijakan tersebut di antaranya adalah Bantuan Langsung Tunai (BLT), Kredit Usaha Rakyat (KUR), dan berbagai kebijakan lainnya yang tercakup dalam payung besar Strategi Empat Jalur, yaitu pro-growth, pro-poor, pro-job, dan pro-environment sembari menyesuaikan perkembangan jaman dengan kebijakan yang pro-technology,” paparnya.

Terkait sikap dan posisi Demokrat atas sejumlah isu nasional baik soal hukum dan keadilan maupun kelangsungan demokrasi, Ibas pun menegaskan agar ‘rule of law’ bukan sebatas slogan.

“Kita harus bekerja lebih keras lagi untuk menjadikan ‘rule of law’ bukan hanya sebagai suatu slogan, melainkan praktik yang harus dilaksanakan oleh seluruh aparat penegak hukum. Jangan sampai hukum tajam ke bawah dan tumpul ke atas dan/atau yang kuat menindas yang lemah. Karena saat ini bisa saja yang terjadi adalah ketidakadilan berjalan dalam prosedur yang dilindungi oleh ‘penguasa’,” tegas Ibas.

Selanjutnya, Wakil Ketua Umum Partai Demokrat ini juga memberikan dukungan pada apa yang disampaikan AHY terkait harapan dan rekomendasi Partai Demokrat untuk Pemilu 2024 secara damai, jujur, adil, dan demokratis. Untuk menjamin lancarnya pesta demokrasi tahun depan, masyarakat Indonesia harus mendorong supremasi hukum dalam pelaksanaan Pemilu 2024.

Melalui upaya penegakan dan penempatan hukum pada posisi tertinggi inilah, lanjutnya, isu krusial yang membahayakan pemilu dan demokrasi Indonesia saat ini dan nanti dapat ditangani.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Prabowo Instruksikan...
Prabowo Instruksikan AHY Bentuk Satgas Penanganan Sampah Nasional
Momen Hangat AHY Diskusi...
Momen Hangat AHY Diskusi dengan Pimpinan iNews Media Group
Silaturahmi Bareng Pimpinan...
Silaturahmi Bareng Pimpinan iNews Media Group, Menko AHY Bicara Kolaborasi Penting untuk Masyarakat
iNews Media Group Gelar...
iNews Media Group Gelar Audiensi dengan Menko AHY
AHY Minta Kepala Daerah...
AHY Minta Kepala Daerah Membuka Lapangan Pekerjaan yang Semakin Luas
AHY dan Gibran Bisa...
AHY dan Gibran Bisa Bersaing di Pilpres 2029, Cawapres Prabowo Diprediksi Alot
Makna Tongkat Komando...
Makna Tongkat Komando Bertuliskan Asmaul Husna dari AHY ke Prabowo
Puan Hadiri Penutupan...
Puan Hadiri Penutupan Kongres Demokrat, Aria Bima: Kita Butuh Komunikasi Lintas Partai Politik
Partai Perindo dan Demokrat...
Partai Perindo dan Demokrat Siap Kolaborasi Dukung Pemerintahan Prabowo
Rekomendasi
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
Bacaan Zikir Wanita...
Bacaan Zikir Wanita Haid di Bulan Ramadan
Ini 5 Fakultas/Sekolah...
Ini 5 Fakultas/Sekolah ITB dengan Keketatan Tertinggi pada SNBT 2025, Tertarik?
Berita Terkini
Presiden Bakal Umumkan...
Presiden Bakal Umumkan Tunjangan Guru ASN Langsung ke Rekening
1 jam yang lalu
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
2 jam yang lalu
Ahok Penuhi Panggilan...
Ahok Penuhi Panggilan Kejagung: Apa yang Saya Tahu Akan Saya Sampaikan!
2 jam yang lalu
Daftar Lengkap 10 Kapolda...
Daftar Lengkap 10 Kapolda Baru pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Mutasi Polri Maret 2025:...
Mutasi Polri Maret 2025: Irjen Rusdi Hartono Jabat Kapolda Sulsel, Brigjen Mardiyono Kapolda Bengkulu
3 jam yang lalu
Daftar Polwan Baru Jabat...
Daftar Polwan Baru Jabat Kapolres pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Infografis
Jika Israel Langgar...
Jika Israel Langgar Gencatan Senjata, Houthi akan Terus Menyerang
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved