KPK Undang Jokowi-JK Buka Puasa Bersama

Kamis, 09 Juli 2015 - 09:20 WIB
KPK Undang Jokowi-JK Buka Puasa Bersama
KPK Undang Jokowi-JK Buka Puasa Bersama
A A A
JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengundang Presiden Joko Widodo (Jokowi) beserta Wakil Presiden (Wapres) Jusuf Kalla (JK) dalam acara buka puasa bersama.

Menurut Kepala Bagian Pemberitaan dan Publikasi KPK, Priharsa Nugraha, rencananya acara akan dimulai sekitar pukul 16.00 WIB.

"Hari Kamis ini, KPK akan menggelar acara buka puasa bersama antara aparat penegak hukum. Yang rencananya juga akan dihadiri oleh presiden dan wakil presiden. (Waktu) Jelang buka puasa. Sekitar jam 4," kata Priharsa saat dikonfirmasi, Kamis (9/7/2015).

Ditambahkan Priharsa, pihaknya juga turut mengundang sejumlah petinggi lembaga negara lainnya seperti Mahkamah Agung (MA), Mahkamah Konstitusi (MK), Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), Pusat Pelaporan Analisis dan Transaksi Keuangan (PPATK), serta Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP).

Dia menuturkan, undangan yang telah disebar itu dilakukan guna mempererat tali silahturahmi yang telah terjalin dan meningkatkan sinergitas antar lembaga. Priharsa membantah adanya tujuan lain dalam agenda tersebut.

"Enggak ada (agenda lain). Lebih mempererat silaturahmi dan sinergi antara aparat penegak hukum," ujarnya.

Sebagai tuan rumah, Priharsa menjelaskan, untuk memperlancar dan memberi kenyamanan, tim pengamanan KPK telah berkoordinasi dengan pasukan pengaman presiden (paspampres) bahkan awak media yang nantinya akan meliput jalannya acara.

"Telah ada koordinasi antara jajaran KPK dengan pihak protokol Istana dan paspampres jelang kehadiran Presiden dan Wakil Presiden," pungkasnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4180 seconds (0.1#10.140)