Pengamat: Airlangga Pantas Jadi Capres Primadona di KIB
loading...
A
A
A
JAKARTA - Ketua Umum (Ketum) DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto dinilai masih menjadi yang terbaik di antara kader partai politik (parpol) di Koalisi Indonesia Bersatu (KIB). Karena itu, Airlangga layak menjadi primadonanya KIB.
Pandangan ini disampaikan oleh pengamat komunikasi politik Universitas Esa Unggul, M Jamiluddin Ritonga. Menurutnya hal ini setidaknya dilihat dari elektabilitas Airlangga.
"Meskipun elektabilitasnya jauh di bawah Ganjar Pranowo, Anies Baswedan, dan Prabowo Subianto, namun elektabilitasnya paling tinggi di antara Ketua Umum partai di KIB. Karena itu, wajar kalau Airlangga yang lebih berpeluang menjadi capres dibandingkan Ketum PAN dan PPP," kata Jamiluddin dalam keterangannya, Kamis (9/2/2023).
Karenanya kata dia, semua itu menjadi wajar kalau banyak partai lain yang menemui Airlangga. Sebab, kekuatan KIB ada di Golkar.
"Jadi, menjadi logis juga kalau kader Golkar ngotot harus Airlangga jadi capres dari KIB. Hal itu juga hasil Munas Golkar 2019 dan hasil Rapimnas Golkar 2021," tutupnya.
Pandangan ini disampaikan oleh pengamat komunikasi politik Universitas Esa Unggul, M Jamiluddin Ritonga. Menurutnya hal ini setidaknya dilihat dari elektabilitas Airlangga.
"Meskipun elektabilitasnya jauh di bawah Ganjar Pranowo, Anies Baswedan, dan Prabowo Subianto, namun elektabilitasnya paling tinggi di antara Ketua Umum partai di KIB. Karena itu, wajar kalau Airlangga yang lebih berpeluang menjadi capres dibandingkan Ketum PAN dan PPP," kata Jamiluddin dalam keterangannya, Kamis (9/2/2023).
Karenanya kata dia, semua itu menjadi wajar kalau banyak partai lain yang menemui Airlangga. Sebab, kekuatan KIB ada di Golkar.
"Jadi, menjadi logis juga kalau kader Golkar ngotot harus Airlangga jadi capres dari KIB. Hal itu juga hasil Munas Golkar 2019 dan hasil Rapimnas Golkar 2021," tutupnya.
(maf)