Survei PWS: Elektabilitas Prabowo Teratas Dibanding Capres Lain

Minggu, 05 Februari 2023 - 16:00 WIB
loading...
Survei PWS: Elektabilitas Prabowo Teratas Dibanding Capres Lain
Elektabilitas Prabowo Subianto masih teratas dibanding kandidat calon presiden (capres) lain yang berpeluang maju di Pilpres 2024. FOTO/IST
A A A
JAKARTA - Elektabilitas Prabowo Subianto masih teratas dibanding kandidat calon presiden (capres) lain yang berpeluang maju di Pilpres 2024 . Hal ini terpotret dalam hasil survei yang dilakukan Political Weather Station (PWS) pada Januari 2023.

"Elektabilitas capres hasil survei PWS kali ini menunjukkan bahwa Prabowo Subianto masih leading atas capres-capres lainnya," kata peneliti senior PWS, Sharazani dalam paparan hasil survei secara daring, Minggu (5/2/2023).

Dia menyampaikan, PWS melakukan simulasi atas sejumlah nama yang berpeluang maju dalam kontestasi Pilpres 2024. Hasilnya, sebanyak 31,2% responden mengaku akan memilih Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto. Kemudian, responden yang akan memilih Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo ada sebesar 20,5%, disusul dengan mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebesar 19,8%.



"Capres-capres lainnya elektabilitasnya semakin tidak signifikan untuk menjadi kontestan pada Pilpres 2024 nanti," ujarnya.

Dari data yang dipaparkan PWS, sejumlah nama seperti Ridwan Kamil, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Erick Thohir hingga Sandiaga Uno jika maju sebagai capres, elektabilitasnya masih di bawah 10%.

Survei PWS dilaksanakan pada 23-31 Januari 2023. Pengumpulan data dilakukan menggunakan teknik wawancara melalui telepon dengan pedoman kuisioner. Dalam survei kali ini, sebanyak 1.200 responden diperoleh melalui teknik pencuplikan secara acak sistematis (systemic random sampling). Sementara, margin of error yang diterapkan dalam survei ini sebesar ±2,83%, pada tingkat kepercayaan sebesar 95%.

Baca juga: Prabowo Unggah IG Story Nonton Konser Dewa 19: Luar Biasa!
(abd)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1380 seconds (0.1#10.140)