Survei Elektabilitas Capres 2024, Anies dan Prabowo Terpaut Tipis

Senin, 23 Januari 2023 - 15:37 WIB
loading...
Survei Elektabilitas...
Lembaga survei Algoritma Research & Consulting memaparkan elektabilitas Capres 2024. Di mana elektabilitas Prabowo Subianto dan Anies Baswedan Terpaut Tipis. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Lembaga survei Algoritma Research & Consulting memaparkan elektabilitas terhadap figur Capres 2024 . Dalam survei ini terdapat tiga tokoh yang namanya menjadi pilihan masyarakat.

Adapun, Ganjar Pranowo menjadi figur capres yang paling banyak dipilih yaitu sebanyak 25,1 persen. Sementara, dua tokoh lainnya itu Anies Baswedan dan Prabowo Subianto terus memepet Ganjar dengan masing-masing jumlah pemilih yaitu 18,7 persen untuk Anies dan 16,6 persen untuk Prabowo.

"Tokoh publik yang akan dipilih sebagai capres adalah yaitu urutannya Ganjar 25,1 persen kemudian Anies 18,7 persen dan Prabowo 16,6 persen. Tiga tokoh ini dilingkari merah karena memang jarak di antara ketiganya dengan tokoh lain cukup jauh," kata Direktur Riset dan Program Algoritma, Fajar Nursahid, Senin (23/1/2023).

Baca juga: Bursa Capres 2024

Meski demikian, pilihan politik masyarakat kali ini dinilai belum final lantaran banyak masyarakat yang menyatakan pilihannya masih akan berubah. Apalagi, sampai saat ini juga belum ada sosok capres yang belum didorong secara resmi.

"Karena di antara pemilih Pak Ganjar, Pak Anies dan Pak Prabowo itu lebih dari setengahnya menyatakan masih bisa akan berubah, swing voters. Karena masing-masing orang masih mempunyai celah-celah," ungkap dia.

Sebagai informasi survei Algoritma dilakukan melalui wawancara tatap muka menggunakan kuesioner terhadap 1.214 responden di seluruh Indonesia yang terbagi secara proporsional berdasarkan data pemilih di seluruh Indonesia.

Hasil survei ini mewakili penduduk usia dewasa (usia pilih) secara nasional. Margin of error diperkirakan sekitar tiga persen pada tingkat kepercayaan 95 persen. Adapun survei dilakukan pada 19 hingga 30 Januari 2023.
(maf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1402 seconds (0.1#10.140)