Perjalanan Politik Romahurmuziy: Berkarier di PPP, Kena OTT KPK, Kembali ke Rumah Lama
Senin, 02 Januari 2023 - 13:24 WIB
Langkah politik Romy yang mendukung pasangan Joko Widodo dan Jusuf Kalla (Jokowi-JK) membawa PPP masuk ke lingkaran kekuasaan. Cucu Menteri Agama ke-7 KH Muhammad Wahib Wahab itu termasuk orang yang dekat dengan Presiden Jokowi. Beberapa momen memperlihatkan Romy bersama Jokowi dalam sebuah pertemuan privat.
Sebulan menjelang Pemilu 2019 semuanya berubah. Romy terjaring dalam Operasi Tangkap Tangan Komisi Pemberantasan Korupsi (OTT KPK) di Surabaya pada 15 Maret 2019. Ia ditetapkan sebagai tersangka kasus korupsi dalam seleksi jabatan di Kementerian Agama (Kemenag).
Dalam proses hukum, Romy dijatuhi vonis 2 tahun dan denda Rp100 juta subsider 3 bulan penjara oleh Majelis Hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta pada 20 Januari 2020. Namun Romy banding. Hasilnya, Majelis Hakim Pengadilan Tinggi DKI Jakarta mengurangi hukumannya menjadi 1 tahun dan denda Rp100 juta.
Atas putusan itu, KPK mengajukan kasasi ke Mahkamah Agung (MA) tapi ditolak. Romy akhirnya bebas pada 29 April 2020 setelah menjalani hukuman sesuai putusan Pengadilan Tinggi DKI Jakarta.
Sebulan menjelang Pemilu 2019 semuanya berubah. Romy terjaring dalam Operasi Tangkap Tangan Komisi Pemberantasan Korupsi (OTT KPK) di Surabaya pada 15 Maret 2019. Ia ditetapkan sebagai tersangka kasus korupsi dalam seleksi jabatan di Kementerian Agama (Kemenag).
Dalam proses hukum, Romy dijatuhi vonis 2 tahun dan denda Rp100 juta subsider 3 bulan penjara oleh Majelis Hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta pada 20 Januari 2020. Namun Romy banding. Hasilnya, Majelis Hakim Pengadilan Tinggi DKI Jakarta mengurangi hukumannya menjadi 1 tahun dan denda Rp100 juta.
Atas putusan itu, KPK mengajukan kasasi ke Mahkamah Agung (MA) tapi ditolak. Romy akhirnya bebas pada 29 April 2020 setelah menjalani hukuman sesuai putusan Pengadilan Tinggi DKI Jakarta.
(abd)
tulis komentar anda