Wapres Ma'ruf Amin: OTT Berkurang Jika Pencegahan Korupsi Berhasil
Rabu, 21 Desember 2022 - 14:59 WIB
JAKARTA - Wakil Presiden ( Wapres) Ma'ruf Amin turut menanggapi kritik Operasi Tangkap Tangan ( OTT ) yang dilakukan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Menurutnya, penindakan korupsi, termasuk OTT akan berkurang apabila langkah pencegahan dan pendidikan antikorupsi berjalan dengan baik.
Hal ini disampaikan Wapres ketika ditanya mengenai pernyataan Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan yang menganggap OTT tidak baik untuk negara, yang perlu dimasifkan adalah langkah pencegahan melalui sistem digitalisasi untuk menutup celah korupsi.
"Jadi kalau pencegahan dan pendidikan ini sudah berhasil mungkin penindakan itu bisa tidak ada," kata Wapres di Hotel Borobudur, Jakarta, Rabu (21/12/2022).
Baca juga: Sebut OTT KPK Kurang Efektif Basmi Korupsi, Luhut Tekankan Digitalisasi
Menurut Wapres, KPK telah merumuskan upaya pemberantasan korupsi di Tanah Air secara komprehensif menggunakan strategi Trisula Pemberantasan Korupsi, yakni pendidikan, pencegahan, dan penindakan. "Tapi kalau ini masih belum berhasil, pendidikan dan pencegahan, mungkin akibatnya ada dalam penindakan," ujarnya.
Untuk itu, Ma'ruf Aminmengharapkan agar upaya pencegahan korupsi, khususnya melalui pendidikan antikorupsi terus digencarkan, sehingga ke depan tidak perlu banyak penindakan. "Barangkali itu saya kira, tapi secara menyeluruh memang yang dilakukan di dunia, di mana pun, termasuk KPK itu menggunakan pendekatan Trisula ini, yaitu pendidikan, pencegahan, dan penindakan," katanya.
Hal ini disampaikan Wapres ketika ditanya mengenai pernyataan Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan yang menganggap OTT tidak baik untuk negara, yang perlu dimasifkan adalah langkah pencegahan melalui sistem digitalisasi untuk menutup celah korupsi.
"Jadi kalau pencegahan dan pendidikan ini sudah berhasil mungkin penindakan itu bisa tidak ada," kata Wapres di Hotel Borobudur, Jakarta, Rabu (21/12/2022).
Baca juga: Sebut OTT KPK Kurang Efektif Basmi Korupsi, Luhut Tekankan Digitalisasi
Menurut Wapres, KPK telah merumuskan upaya pemberantasan korupsi di Tanah Air secara komprehensif menggunakan strategi Trisula Pemberantasan Korupsi, yakni pendidikan, pencegahan, dan penindakan. "Tapi kalau ini masih belum berhasil, pendidikan dan pencegahan, mungkin akibatnya ada dalam penindakan," ujarnya.
Untuk itu, Ma'ruf Aminmengharapkan agar upaya pencegahan korupsi, khususnya melalui pendidikan antikorupsi terus digencarkan, sehingga ke depan tidak perlu banyak penindakan. "Barangkali itu saya kira, tapi secara menyeluruh memang yang dilakukan di dunia, di mana pun, termasuk KPK itu menggunakan pendekatan Trisula ini, yaitu pendidikan, pencegahan, dan penindakan," katanya.
(abd)
tulis komentar anda