Wapres Ma’ruf Amin: Santri Tak Berhenti Mengabdi sampai Hari Ini

Sabtu, 22 Oktober 2022 - 11:26 WIB
Wapres Maruf Amin mengatakan para santri telah mengabdi bahkan sebelum Indonesia merdeka. Foto/ist
JAKARTA - Wakil Presiden Ma'ruf Amin hadir dalam Peluncuran Beasiswa Santri Baznas Peluncuran Beasiswa Santri Baznas. Peluncuran bertepatan dengan Hari Santri 2022.

Ma'ruf Amin mengatakan Santri Indonesia memiliki pengabdian terhadap perjuangan di Tanah Air. Oleh karena beasiswa ini juga merupakan daripada perjuangan santri di Indonesia.

"Di hari Santri diluncurkan beasiswa santri Baznas, ini bagian dariapda gerakan dan perjuangan santri di Tanah Air. Pengabdian santri di Tanah Air pengabdian yang tiada henti," ucap Ma'ruf Amin, Sabtu (22/10/2022).





Ma'ruf Amin menegaskan santri sudah berjuang sejak dahulu kala sebelum kemerdekaan. Bahkan, peran santri jugalah yang memperjuangkan kemerdekaan Indonesia dengan mengusir para penjajah.

"Ini kenapa santri dulu sampai mau mengorbankan nyawanya, saya bilang pertama karena ada semangat daripada hubbul wathon minal iman, cinta tanah air bagian dari iman," ucap dia.

Oleh karenanya, dia meminta para santri untuk terus menjaga dan membangun tanah air. Sejalan dengan itu juga, maka menurutnya santri ujga harus mempertahankan NKRI.

"Membangun tanah air itu bagian daripada kehidupan masyarakat santri dan kita juga kaum santri akan terus mempertahankan negara ini seperti tadi di marsnya, NKRI adalah harga mati," pungkasnya.
(muh)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More