Wapres Minta Kompolnas Diperkuat Perannya, Bukan Dibubarkan
Selasa, 23 Agustus 2022 - 17:35 WIB
JAKARTA - Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin meminta agar peran Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) diperkuat bukan dibubarkan. Sehingga bisa memberikan kontrol terhadap kinerja Polri.
Hal ini diungkapkan Wapres saat ditanya awak media terkait peran Kompolnas yang dianggap oleh Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI saat rapat dengar pendapat (RDP) kurang efektif dalam menangani kasus penembakan Brigadir J oleh Irjen Pol Ferdy Sambo yang kini menjadi tersangka.
“Saya kira Kompolnas bukan dibubarkan, diperkuat perannya supaya bisa memberikan mengontrol dengan baik supaya bisa memberikan arahan-arahan sehingga justru memperkuat peran polri,” ujar Wapres usai meresmikan Menara Syariah di PIK 2, Selasa (23/8/2022).
Wapres pun menegaskan agar Kompolnas tidak dibubarkan. Meskipun ada peran yang kurang baik, Kompolnas harusnya diperbaiki.
“Jadi bukan justru dibubarkan karena misalnya ada peran yang kurang baik, ya dibesarkan perannya, dioptimalkan supaya bisa memberikan kontrol, pengaruh, memberikan saran, dan mengarahkan sehingga posisi Polri itu menjadi lebih kuat,” tutur Wapres.
“Menurut saya harus dipertahankan dan diperkuat posisinya, saya kira itu,” tegas Wapres.
Hal ini diungkapkan Wapres saat ditanya awak media terkait peran Kompolnas yang dianggap oleh Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI saat rapat dengar pendapat (RDP) kurang efektif dalam menangani kasus penembakan Brigadir J oleh Irjen Pol Ferdy Sambo yang kini menjadi tersangka.
Baca Juga
“Saya kira Kompolnas bukan dibubarkan, diperkuat perannya supaya bisa memberikan mengontrol dengan baik supaya bisa memberikan arahan-arahan sehingga justru memperkuat peran polri,” ujar Wapres usai meresmikan Menara Syariah di PIK 2, Selasa (23/8/2022).
Wapres pun menegaskan agar Kompolnas tidak dibubarkan. Meskipun ada peran yang kurang baik, Kompolnas harusnya diperbaiki.
“Jadi bukan justru dibubarkan karena misalnya ada peran yang kurang baik, ya dibesarkan perannya, dioptimalkan supaya bisa memberikan kontrol, pengaruh, memberikan saran, dan mengarahkan sehingga posisi Polri itu menjadi lebih kuat,” tutur Wapres.
Baca Juga
“Menurut saya harus dipertahankan dan diperkuat posisinya, saya kira itu,” tegas Wapres.
(kri)
Lihat Juga :
tulis komentar anda