Masih Trauma dan Terguncang, Istri Ferdy Sambo Masih Terus Menangis
Jum'at, 05 Agustus 2022 - 16:08 WIB
JAKARTA - Putri Candrawathi (PC) angkat bicara terkait kabar dirinya terluka dalam peristiwa penembakan Brigadir Nopryansah Yosua Hutabarat atau Brigadir J di rumah Kadiv Propam nonaktif Irjen Pol Ferdy Sambo.
Melalui pengacaranya Arman Hanis, Putri mengaku tidak mengalami kekerasan fisik saat terjadi baku tembak Brigadir J.
"Tidak ada sama sekali. Secara fisik itu tidak ada luka, memar, atau apa pun yang disampaikan berdasarkan isu-isu yang ada saat ini," papar Arman, Jumat (5/8/2022).
Arman menambahkan, kondisi kliennya saat ini tidak bisa berkomunikasi dan terus menangis lantaran trauma yang dialami. "Saya hanya datang melihat, menyampaikan salam, meminta ibu PC tegar. Tapi ibu PC terus menangis dan tidak bisa berkomunikasi. Ibu PC selama saya lihat setiap hari, masih dalam keadaan terguncang dan trauma berat," paparnya.
Bahkan, Arman mengatakan, setiap adanya pertanyaan yang ingin disampaikan selalu melalui tim psikolog klinis yang ditunjuk oleh Polda Metro Jaya.
"Saya setiap ada pertanyaan yang ingin disampaikan, selalu melalui psikolog klinis. Bahwa yang menangani adalah psikolog klinis yang ditunjuk oleh tim Polda Metro Jaya," imbuhnya.
Melalui pengacaranya Arman Hanis, Putri mengaku tidak mengalami kekerasan fisik saat terjadi baku tembak Brigadir J.
"Tidak ada sama sekali. Secara fisik itu tidak ada luka, memar, atau apa pun yang disampaikan berdasarkan isu-isu yang ada saat ini," papar Arman, Jumat (5/8/2022).
Baca Juga
Arman menambahkan, kondisi kliennya saat ini tidak bisa berkomunikasi dan terus menangis lantaran trauma yang dialami. "Saya hanya datang melihat, menyampaikan salam, meminta ibu PC tegar. Tapi ibu PC terus menangis dan tidak bisa berkomunikasi. Ibu PC selama saya lihat setiap hari, masih dalam keadaan terguncang dan trauma berat," paparnya.
Baca Juga
Bahkan, Arman mengatakan, setiap adanya pertanyaan yang ingin disampaikan selalu melalui tim psikolog klinis yang ditunjuk oleh Polda Metro Jaya.
"Saya setiap ada pertanyaan yang ingin disampaikan, selalu melalui psikolog klinis. Bahwa yang menangani adalah psikolog klinis yang ditunjuk oleh tim Polda Metro Jaya," imbuhnya.
(cip)
tulis komentar anda