Politisi Partai Perindo Prediksi 3 Pasangan Calon Bertarung di Pilpres 2024

Jum'at, 24 Juni 2022 - 20:59 WIB
Politisi senior Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Abdul Khaliq Ahmad memprediksi terdapat tiga pasangan calon presiden-calon wakil presiden yang akan bertarung hebat di Pilpres 2024. Foto/MNC Media
JAKARTA - Politisi senior Partai Persatuan Indonesia ( Perindo ) Abdul Khaliq Ahmad memprediksi terdapat tiga pasangan calon presiden-calon wakil presiden yang akan bertarung hebat di Pilpres 2024 . Hal tersebut diungkapkannya ketika menjadi narasumber di webinar Partai Perindo bertajuk “Pasca Reshuffle Kabinet, Bagaimana Format Koalisi Untuk Capres 2024?” secara hibrid di Jakarta, Jumat (24/6/2022).

"Pemilu 2024, setidaknya ada tiga pasang capres-cawapres," kata Abdul Khaliq Ahmad yang juga sebagai juru bicara Partai Perindo ini.

Menurutnya, jika diperhatikan dalam beberapa bulan terakhir ini memang para elite parpol sudah melakukan penjajakan atau komunikasi politik. Dia berharap koalisi parpol yang dibangun tentunya harus memperhatikan suara yang berkembang di dalam masyarakat.





Pasalnya, calon yang sangat digandrungi oleh sebuah partai politik, tetapi ketika dilempar ke publik justru tidak merespons apa pun tidak akan berarti apa-apa. Sebaliknya capres yang mempunyai nama baik di publik, tetapi tidak berhasil membangun koalisi di antara partai-partai pengusungnya juga tidak berarti apa-apa.

"Jadi saya kira kerja sama politik itu, sekali lagi sebuah keniscayaan yang harus dilakukan," ujarnya yang juga sebagai Ketua DPP Partai Perindo Bidang Keagamaan ini.

Selain itu, dia menuturkan, masyarakat diminta untuk menangkis semua politisasi agama, suku, dan budaya. Menurutnya, hal-hal yang telah disebutkan sebelumnya harus diendapkan agar terhindar dari polarisasi.

"Jadi Pemilu 2024 itu harus menjadi pemilih yang cerdas bagi rakyat Indonesia," ujarnya.
(rca)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More