Jokowi Minta Wabah PMK Ditangani Seperti Covid-19

Senin, 20 Juni 2022 - 20:06 WIB
Presiden Jokowi meminta kepada para menterinya untuk segera menangani penyakit mulut dan kuku (PMK) secara baik. Penanganan harus seperti saat menangani pandemi Covid-19. FOTO/TANGKAPAN LAYAR
JAKARTA - Presiden Joko Widodo meminta kepada para menterinya untuk segera menangani penyakit mulut dan kuku (PMK) secara baik. Penanganan tersebut harus seperti saat menangani pandemi Covid-19.

Hal tersebut disampaikannya pada saat membuka Sidang Kabinet Paripurna di Istana Negara, Senin (20/6/2022).

"Mengenai penyakit mulut dan kuku. Betul-betul harus ditangani dengan baik seperti menangani covid kemarin," ujar Jokowi.



Ia menjelaskan alasannya ingin wabah PMK ditangani dengan penanganan Covid-19, karena dinilai cukup ampuh diterapkan khususnya di Indonesia.

"Cara itu bisa dilakukan untuk penyakit mulut dan kuku. Sudah ada contohnya dan cara-caranya," katanya.

Maka dari itu, Jokowi meminta kepada para menterinya untuk segera merealisasikan penanganan Covid-19 untuk diterapkan pada wabah PMK. "Saya kira silakan segera dilaksanakan di lapangan," katanya.

Baca juga: Update PMK di Ponorogo: 8 Sapi Dikubur 1 Lubang, Total 473 Mati dan 4.716 Terpapar
(abd)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More