Sekjen MUI Minta Tak Ada Sweeping Pedagang saat Ramadhan

Senin, 28 Maret 2022 - 19:22 WIB
Sekjen MUi Amirsyah Tambunan meminta tak ada sweeping pedagang di bulan Ramadhan. Foto: MNC/Widya Michella
JAKARTA - Sekjen MUI Amirsyah Tambunan meminta agar tidak ada sweeping atau penertiban terhadap para pedagang yang berjualan di bulan Ramadhan. Menurutnya menjamurnya para pedagang di bulan Ramadhan justru dapat menghidupkan kembali industri rumah tangga yang lesu akibat pandemi Covid-19.

"Kalau ada istilah tutup semua saat Ramadan, tutup yang mana harus jelas. Apalagi ada sweeping-sweeping, jangan ada lah," kata Amirsyah kepada wartawan di Jakarta, Senin (28/03/2022).

Baca juga: Warga Sweeping Café, Puluhan Botol Miras Dimusnahkan di Tempat

Amirsyah mengatakan MUI tak melarang para pedangan berjualan di bulan puasa. Hanya aktivitas perdagangaan perlu diatur dalam waktu-waktu tertentu guna menghormati bulan suci Ramadhan misalnya berjualan diatas dua jam sebelum berbuka puasa.

"Menurut hemat saya dicari strateginya, dibuat momentum yang pas sehingga di satu sisi tak mengganggu orang yang sedang berbuka. Di sisi lain, penjual makan bisa berjalan sebagaimana yang diharapkan," ujar dia.



"Pokoknya gimana caranya biar gak mengganggu kan ada cara yang lebih arif dan bijak,"tutur dia.

Lebih lanjut, Amisryah menyampaikan pemilik usaha kuliner juga dapat menggunakan beberapa strategi guna menghormati bulan suci Ramadhan.

"Menurut hemat saya dicari strateginya, dibuat momentum yang pas sehingga di satu sisi tak mengganggu orang yang sedang berbuka. Di sisi lain, penjual makan bisa berjalan sebagaimana yang diharapkan," ujar dia.
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
(muh)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More