HT: Digitalisasi Sangat Dibutuhkan untuk Pelayanan Masyarakat

Kamis, 24 Maret 2022 - 21:51 WIB
Di internal MNC jelas HT, sejak terjadi pandemi, banyak hal-hal baru yang kaitannya dengan digitalisasi. Hal-hal baru, salah satunya SDM. Saat ini, ada sekitar 1.000 SDM yang bergelut dengan digital.

"MNC pun juga khususnya di pandemi banyak sekali hal-ha/ baru yang terkait dengan digital yang dikembangkan. Termasuk dari SDM nya. Yang tadinya mungkin di bawah 100. Sekarang SDM di MNC Group yang terkait digital sudah di atas 1.000. Mungkin hampir 2.000," ungkap HT.

"Karena platform-platform digitalnya juga sangat banyak yang dikembangkan tiga tahun belakang, dan khususnya di masa pandemi. Karena banyak orang tentunya lebih menggunakan internet dari pada pertemuan atau aktivitas fisik," tambah HT.

6 portal tersebut, jelas HT, cukup memiliki tempat di hati masyarakat. Hal itu terlihat dari jumlah viewer yang senantiasa mengalami peningkatan. Hingga saat ini, sudah lebih dari 80 juta viewer user dari portal yang dimiliki MNC itu.

"Semua ini memiliki jumlah view user lebih dari 80 juta. Cukup besar. Jadi seandainya diberitakan di semua portal ini, tentunya trafik yang menonton atau juga pembaca cukup banyak, seharusnya banyak sekali," papar dia.

"Di televisi itu, di MNC ada empat. Ada RCTI, ada MNCTV, ada GTV ada INews. Dari pangsa pemirsa, tetap tinggi jumlah pemirsa tetap tinggi. Tapi yang kita amati ada pergeseran tuh iklan. Jadi belakangan, 3 tahun ini kami mengembangkan Super Apps," lanjut dia.

Super Apps jelas HT, pemirsa tidak hanya menyaksikan informasi lewat media video semata. Di sana juga terdapat informasi dalam bentuk tulisan artikel. RCTI Plus, adalah Super Apps yang dimiliki MNC.

"Kami namakan Super Apps karena isinya bukan video saja, namanya RCTI Plus. Tepatnya itu didirikan 2019. Isinya ada video, ada artikel seperti juga yang portal begitu. Ada audio, radio streaming podcast-nya ada," jelas HT.

"Kemudian ada aktivitas talent search yang tadinya di televisi seperti Idol, The Voice juga dilakukan di streaming RCTI plus, kemudian belakangan ini dikembangkan di musik. Dalam waktu yang relatif singkat, tidak sampai 3 tahun, maniak view usernya (RCTI Plus) mencapai 2 juta lebih," sambungnya.

Jadi bisa dibayangkan kata HT, memang pengguna pertumbuhannya sangat luar biasa. Contoh RCTI plus dari nol, akhirnya ya bisa dikatakan lumayan besar sekarang, kalau 60 juta monthly view user.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More