Prabowo Komunikasi Intensif dengan Sejumlah Tokoh Jelang Pilpres 2024

Minggu, 16 Januari 2022 - 19:09 WIB
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto akan mulai bergerak jelang kontestasi Pilpres 2024 mendatang. FOTO/DOK.SINDOnews
JAKARTA - Memasuki 2022, seluruh partai politik mulai memanaskan mesinnya untuk menyambut kontestasi Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang. Tak terkecuali, hal itu juga akan dilakukan Partai Gerindra .

"Sekali lagi, tahun 2022 sudah masuk tahun politik. Kami akan terus berkomunikasi dengan semua partai politik, semua tokoh," kata Sekjen DPP Partai Gerindra Ahmad Muzani kepada wartawan di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu (16/1/2022).

Dia memastikan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto akan mulai bergerak jelang kontestasi Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang. "Pak Prabowo juga kalau diperhatikan juga terus melakukan komunikasi secara intensif dengan banyak tokoh," katanya.



Hal itu diungkapkan Muzani menanggapi adanya deklrasi dukungan terhadap Prabowo-Jokowi untuk maju dalam Pilpres 2024 mendatang. Dia menyebut, siapa pun yang dideklarasikan akan menjadi catatan bagi Partai Gerindra untuk mengambil sikap politik.

Terlebih belakangan ini banyak sejumlah elemen masyarakat yang berkeinginan untuk menduetkan Prabowo dengan berbagai tokoh nasional yang ada. Dia menyebut mulai dari Prabowo-Puan, Prabowo-Muhaimin, hingga muncul Prabowo-Jokowi.

"Buat kami semuanya yang diinginkan masyarakat, semua kami perhatikan. Semua kami dengar, dan semua kami catat sebagai semua harapan," katanya.

Baca juga: Prabowo-Jokowi Didorong Duet di Pilpres 2024, Begini Respons PDIP
(abd)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More