Kunker ke Papua, Jokowi: Banyak Talenta Muda Inspiratif di Sini

Sabtu, 02 Oktober 2021 - 10:40 WIB
Dalam kunker di Provinsi Papua, Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan ground breaking Papua Youth Creatif Hub. Foto/Dita Angga
JAKARTA - Dalam kunjungan kerja (kunker) di Provinsi Papua, Presiden Joko Widodo ( Jokowi ) melakukan ground breaking Papua Youth Creatif Hub. Jokowi mengatakan, pembangunan Papua Youth Creatif Hub diawali pertemuan dengan komunitas Papua Muda Inspiratif.



Dia meyakini, masih banyak potensi yang belum tergali dan dikembangkan. Menurutnya, di Papua banyak bibit-bibit unggul dengan talenta yang sangat baik di bidang science, seni, budaya atau di bidang olahraga.



Sehingga sudah menjadi tugas besar semuanya untuk menyiapkan manajemen talenta yang baik yang tertata. "Kita harapkan nanti Papua Youth Creative Hub ini bisa menjadi motor penggerak, bisa menjadi pusat pengembangan talenta hebat di tanah Papua, menjadi pusat kreatif anak-anak muda Papua dalam memperkuat ekosistem inovasi yang ada," ungkapnya.

Lebih lanjut Jokowi menjelaskan, di Papua Youth Creative Hub nanti akan diurus mengenai entrepreneurship. Termasuk petani-petani milenial yang akan dimunculkan. Selain itu juga yang berkaitan dengan membangun ekosistem digital. Kemudian riset dan inovasinya juga dikembangkan.

"Saya kira inilah masa depan kita semuanya. Masa depan Indonesia, masa depan tanah Papua ada di Papua Youth Creative Hub," ujarnya.

Jokowi berharap, pembangunan Papua Youth Creative Hub dapat selesai di akhir 2022. Termasuk kelembagaannya juga harus sudah siap.

"Dan kita harapkan dalam waktu yang sangat cepat bisa betul-betul melakukan pengembangan SDM di tanah Papua yang kita cintai ini," tuturnya.
(maf)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More