Pemuda Muhammadiyah Yakin Kabareskrim Agus Andrianto Berdiri di Atas Semua Golongan

Jum'at, 19 Februari 2021 - 09:52 WIB
Komjen Pol Agus Andrianto ditunjuk menjadi Kabareskrim Polri. FOTO/DOK.SINDOnews
JAKARTA - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo resmi menunjuk Komjen Pol Agus Andrianto sebagai Kabareskrim Polri yang baru. Jenderal polisi bintang tiga itu sebelumnya menjabat Kabarharkam Polri.

Ketua PP Pemuda Muhammadiyah , Sunanto mengucapkan selamat kepada Komjen Agus atas amanat barunya tersebut.

"Saya berkeyakinan Kapolri akan memilih prajurit-prajurit terbaik untuk mendampinginya mengemban tugas kedepan, termasuk dalam hal ini penunjukkan Kabareskrim," katanya kepada MNC Portal Indonesia, Jumat (19/2/2021).



Baca juga: Komjen Agus Andrianto Ditunjuk sebagai Kabareskrim

Pria yang akrab disapa Cak Nanto mengatakan, Polri ke depan miliki tantangan yang tak mudah. Oleh karenanya dibutuhkan team work yang kuat serta solid, agar mampu mengejawantahkan visi misi polri ke depan.

"Tentu saja dengan tetap mengarusutamakan keadilan untuk semua kalangan serta social approach yang humanis," ujar Cak Nanto.

Di sisi lain, tantangan berat itu diyakini akan bisa dihadapi oleh jajaran Korps Bhayangkara. Terlebih, kerja-kerja Polri ke depan akan diperkuat dengan konsep Presisi Polri serta semangat upaya revisi UU nomor 19/2016 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE) dari pemerintah.

Baca juga: Terpilih sebagai Kabareskrim, Komjen Agus Pernah Tangani Kasus Ahok

"Saya melihat melihat tugas-tugas Kabareskrim baru akan dibantu atau setidaknya dipermudah dengan konsep presisi Kapolri Jenderal Listyo Sigit, yang mengedepankan sisi humanis dan profesional serta kesungguhan jenderal Listyo Sigit dalam mengaktualisasikan penegakan hukum yang bertanggungjawab dan berdiri di atas semua golongan," kata mantan Kornas JPPR itu.
(abd)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More