Jubir Presiden Jokowi 'Dibombardir' Wartawan: Kalau Dichat, Balas Dong!

Selasa, 26 Januari 2021 - 17:38 WIB
Juru Bicara Presiden Joko Widodo, Fadjroel Rachman. Foto/SINDOnews
JAKARTA - Postingan Juru Bicara Presiden Joko Widodo, Fadjroel Rachman di Instagram yang mengaku rindu tanya jawab dengan wartawan seperti sebelum masa pandemi Covid-19 banjir komentar.

Uniknya yang banyak berkomentar justru para wartawan. Mereka merasa selama ini Fadjroel sering menutup diri alias tidak merespons berbagai pertanyaan wartawan.

Dalam postingannya, Fadjroel menunjukkan foto yang memperlihatkan dirinya tengah berada di hadapan wartawan. Fadjroel menulis dirinya rindu dengan masa masa sebelum pandemi Covid-19.

“Merindukan masa-masa sebelum pandemi Covid-19 mencengkram Indonesia & dunia. Ketika bertanya-jawab dengan rekan-rekan wartawan; televisi, radio, online, media cetak, dalam dan luar negeri,” katanya melalui akun Instagram @fadjroelrachman yang diposting, Selasa (26/1/2021).





Postingan Fadjorel lantas dikomentari sejumlah wartawan. Pemicunya, selama ini pria yang seharusnya menjadi penyambung lidah antara Presiden Jokowi dengan wartawan dinilai enggan merespons wartawan, baik mengangkat telepon maupun membalas chat.

“Halah... ane nanya mau minta wawancara malah diblock.. gausah rumpi-rumpi pakai kenang-kenang lah,” ucap akun @gadistanpapemantik sembari me-mention akun instagram @jokowi.

Hal sama juga diungkapkan wartawan lainnya yang kecewa dengan sikap Fadjorel yang selama ini sulit dihubungi. “Kalau kangen tanya jawab, chat wartawan dibales dong bang,” ucap @teatrikahp.

Bahkan beberapa komentar yang kebanyakan wartawan mengakui telah menchat Fadjroel hingga berbulan bulan lamannya, bahkan hingga sebelum pandemi. “Beneran rindu bang? Chat saya saja enggak dibaca dari Agustus tahun lalu,” kata @chandragianasmara.

“Lah saya chat dari sebelum pandemi saja enggak dibales-bales,” celetuk @parashandiika.Baca juga: Angka Positif Covid-19 di Tanah Air Tembus 1 Juta Kasus

Hingga kini dari puluhan komentar yang memenuhi kolom komentar. Tak ada satu pun chat yang dibales oleh Fadjroel.
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
(dam)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More