Airlangga: Kapasitas Kesehatan untuk Penanganan Covid-19 Tak Terbatas

Kamis, 10 September 2020 - 15:16 WIB
Pemerintah melalui Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto menegaskan kapasitas kesehatan untuk penanganan Covid-19 tidak terbatas.Foto/SINDOnews
JAKARTA - Pemerintah melalui Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto menegaskan kapasitas kesehatan untuk penanganan Covid-19 tidak terbatas.

“Pemerintah sudah mempunyai dana yang cukup,” tegasnya dalam Konferensi Pers di Media Center Satuan Tugas Penanganan Covid-19, Graha BNPB, Jakarta, Kamis (10/9/2020). (Lihat juga Infografis: Kian Mengkhawatirkan Kasus Positif Corona, Rumah Sakit di Ambang Kolaps)

Menurut Airlangga, saat ini pemerintah juga terus menambah kapasitas tempat tidur untuk perawatan pasien positif Covid-19 di Tanah Air. “Pemerintah akan terus menambah kapasitas bed sesuai dengan kebutuhan,” katanya. (Baca juga: Menko Airlangga Akan Manfaatkan Hotel untuk Penambahan Fasilitas Perawatan COVID-19)

Airlangga juga meyakinkan seluruh daerah termasuk DKI Jakarta bahwa kapasitas pelayanan kesehatan akan terus ditingkatkan oleh pemerintah. “Seluruh daerah termasuk DKI Jakarta, kapasitas pelayanan kesehatan akan terus dimaksimalkan oleh pemerintah,” tegasnya.
(cip)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More