Bobby Nasution Datang ke Kantor KPK, Ada Apa?

Senin, 28 April 2025 - 13:03 WIB
Bobby Nasution Datang...
Gubernur Sumatera Utara Bobby Nasution menyambangi Kantor Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Senin (28/4/2025). Foto/Dok SindoNews
JAKARTA - Gubernur Sumatera Utara Bobby Nasution menyambangi Kantor Komisi Pemberantasan Korupsi ( KPK ), Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Senin (28/4/2025). Menantu Presiden ke-7 RI Joko Widodo ( Jokowi ) itu tiba sekitar pukul 09.15 WIB di Gedung Merah Putih KPK.

Juru Bicara KPK Budi Prasetyo mengatakan bahwa kedatangan Bobby ke Kantor KPK dalam rangka kegiatan pencegahan korupsi. “Kegiatan Korsup (koordinasi dan supervisi pencegahan korupsi), khususnya wilayah Sumatera Utara," kata Budi.

Baca juga: Daftar Gubernur-Wakil Gubernur yang Dilantik Prabowo 20 Februari, Ada Pramono Anung hingga Bobby Nasution

Hingga kini, suami Kahiyang Ayu itu masih berada di dalam gedung KPK. Lembaga Antirasuah itu bakal menjelaskan kehadiran Bobby setelah acara selesai.
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!