2 Jam Lebih, Jokowi dan Prabowo Diskusi sambil Makan Malam Private di Senayan

Selasa, 08 Oktober 2024 - 23:25 WIB
Presiden Jokowi membagikan momen saat berdiskusi sekaligus makan malam private dengan Presiden terpilih Prabowo Subianto di Hutan Kota Plataran, Senayan, Jakarta, Selasa (8/10/2024) malam. Foto: IG @jokowi
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) membagikan momen saat berdiskusi sekaligus makan malam private dengan Presiden terpilih Prabowo Subianto di Hutan Kota Plataran, Senayan, Jakarta, Selasa (8/10/2024) malam.

Jokowi mengenakan kemeja putih dan celana hitam dengan sepatu kasual. Sedangkan, Prabowo mengenakan kemeja dan celana cokelat atau krem serta sepatu hitam.



Keduanya duduk berhadapan di sebuah meja makan memperlihatkan suasana hangat menjelang pelantikan Prabowo pada 20 Oktober 2024.



"Diskusi santai sambil santap malam bersama Presiden Terpilih Pak Prabowo," tulis Jokowi dalam Instagramnya @jokowi.

Jokowi menyebut pertemuan berlangsung cukup lama selama 2 jam lebih. "Tidak terasa dua jam lebih," katanya.

Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno mengatakan, pertemuan tersebut dalam rangka menjelang masa transisi pemerintahan 20 Oktober 2024 membahas kebersamaan dan keberlanjutan. Namun, dia tak merinci lebih jauh ihwal pertemuan tertutup tersebut.
(jon)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More