Manik Marganamahendra Ungkap Jumlah Kursi DPRD yang Dimiliki Partai Perindo
Sabtu, 27 Juli 2024 - 11:45 WIB
JAKARTA - Partai Perindo memang belum berhasil menempatkan kadernya di Senayan pada Pemilu 2024. Namun, partai yang dipimpin Hary Tanoesoedibjo dan Ketua Harian Angela Tanoesoedibjo itu memiliki ratusan kader yang menduduki kursi legislatif DPRD tingkat I dan II yang tersebar di seluruh Indonesia.
Ketua DPP Partai Perindo Bidang Politik dan Ideologi Manik Marganamahendra mengatakan, partai berlambang rajawali mengepakkan sayap itu memiliki lebih dari 300 kader yang berhasil menduduki kursi legislatif di tingkat provinsi maupun kabupaten/kota.
"Kami memiliki 381 kursi di beberapa daerah di Indonesia yang artinya ini cukup signifikan," kata Manik kepada SINDOnews, Jumat (26/7/2024).
Diketahui, partai modern yang peduli rakyat kecil, gigih berjuang untuk penciptaan lapangan kerja dan Indonesia sejahtera itu akan menggelar musyawarah kerja nasional (mukernas) dengan tema 'Transformasi Bangkit untuk Indonesia Sejahtera' pada 29-31 Juli 2024.
Manik menyebutkan, pihaknya ingin membangun transformasi sistemik yang dimulai dari internal partai. Tujuan akhirnya, tercapainya Indonesia sejahtera sesuai tagline Partai Perindo.
"Jadi itu yang kami usahakan. Kami ingin adanya perbaikan-perbaikan sistemik yang kami mulai dari internal hingga memberikan kesempatan bagi kader dan juga calon kepala daerah yang nanti kami dukung dan juga usung untuk memperbaiki dan memberikan transformasi pemerintahan hingga mencapai Indonesia sejahtera."
Lihat Juga: Jadi Waketum 5 Perindo, Angkie Yudistia Bakal Gunakan Pengalamannya untuk Kemenangan Partai
Ketua DPP Partai Perindo Bidang Politik dan Ideologi Manik Marganamahendra mengatakan, partai berlambang rajawali mengepakkan sayap itu memiliki lebih dari 300 kader yang berhasil menduduki kursi legislatif di tingkat provinsi maupun kabupaten/kota.
"Kami memiliki 381 kursi di beberapa daerah di Indonesia yang artinya ini cukup signifikan," kata Manik kepada SINDOnews, Jumat (26/7/2024).
Diketahui, partai modern yang peduli rakyat kecil, gigih berjuang untuk penciptaan lapangan kerja dan Indonesia sejahtera itu akan menggelar musyawarah kerja nasional (mukernas) dengan tema 'Transformasi Bangkit untuk Indonesia Sejahtera' pada 29-31 Juli 2024.
Manik menyebutkan, pihaknya ingin membangun transformasi sistemik yang dimulai dari internal partai. Tujuan akhirnya, tercapainya Indonesia sejahtera sesuai tagline Partai Perindo.
"Jadi itu yang kami usahakan. Kami ingin adanya perbaikan-perbaikan sistemik yang kami mulai dari internal hingga memberikan kesempatan bagi kader dan juga calon kepala daerah yang nanti kami dukung dan juga usung untuk memperbaiki dan memberikan transformasi pemerintahan hingga mencapai Indonesia sejahtera."
Lihat Juga: Jadi Waketum 5 Perindo, Angkie Yudistia Bakal Gunakan Pengalamannya untuk Kemenangan Partai
(zik)
tulis komentar anda