Ruang Kerja Anggota BPK Pius Lustrilanang Disegel KPK

Selasa, 14 November 2023 - 08:00 WIB
Ruang kerja anggota VI Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Pius Lustrilanang disegel Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Foto/Dok SINDOnews
JAKARTA - Ruang kerja anggota VI Badan Pemeriksa Keuangan ( BPK ) Pius Lustrilanang disegel Komisi Pemberantasan Korupsi ( KPK ). Hal itu dibenarkan oleh Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron.

Namun, Ghufron belum menyebutkan penyegelan tersebut terkait dengan kasus yang mana. "Apa benar penyegelan Saudara Lustrilanang berkaitan perkara Kemenkeskah, atau di Kemendikbudkah, sekali lagi untuk yang perkara ini karena masih berjalan tentu kami belum dapat menyampaikan keterkaitannya dengan perkara yang mana," kata Ghufron saat konferensi pers di kantornya, Senin (13/11/2023) malam.

Ghufron menyebutkan, tim penyelidik (lidik) saat ini sedang terus mengumpulkan alat dan bukti terkait. Jika sudah ada progres, Ghufron memastikan akan menyampaikannya kepada publik.

"Nanti pada saatnya setelah teman-teman lidik dan sidik telah melaporkan kepada kami nanti pada saatnya akan kami sampaikan kepada masyarakat," ujarnya.
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
(rca)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More