Wartawan Senior Sebut Ganjar Pranowo Tak Bermaksud Rendahkan Profesi Jurnalis
Kamis, 21 September 2023 - 17:03 WIB
JAKARTA - Jurnalis Senior Tommy Tjokro menilai, ucapan Bakal Calon Presiden (Bacapres) Ganjar Pranowo tidak ada niatan merendahkan profesi Master of Ceremony (MC) atau jurnalis. Untuk itu, Tommy meminta masyarakat menonton acara itu secara utuh agar mengerti maksud dari ucapan Ganjar.
Tommy menjelaskan, konteks Ganjar bicaranya hal tersebut karena menginginkan lulusan Indonesia berkerja sesuai bidangnya. Contoh ketika seorang mahasiswa lulusan teknik industri, ketika bekerja diharapkan sesuai dengan ilmu yang telah dipelajari semasa menempuh pendidikan.
"Soal meremehkan profesi jurnalis atau MC coba dilihat secara utuh, sekali lagi ya bahwa maksud beliau jelas betul di situ bahwa jangan sampai generasi muda Indonesia atau tenaga kerja yang sudah siap ya dengan bidangnya akhirnya harus bekerja di bidang yang lain, contohnya misalnya MC atau jurnalis," ucap Tommy dikutip dalam video yang diunggah pada laman Instagram pribadinya @tomtjok, Kamis (21/9/2023).
Menurutnya maksud dari Ganjar itu, menjadi catatan penting, agar pemerintah dapat merumuskan startegi tepat sasaran bagi generasi muda yang ada di Indonesia. Agar tenaga kerja Indonesia mampu bersaing dengan para pekerja asing. "Karena memang secara jelas soal tenaga skilled labour adalah prioritas utama yang harus dipikirkan ketika nanti tenaga kerja kita mampu bersaing dengan tenaga kerja asing," katanya.
Menurutnya, Ganjar memiliki data dan melihat kondisi ketika para tenaga kerja lokal ini diberikan kesempatan mengikuti tes ternyata banyak yang tidak lolos. Hal tersebut menjadi pekerjaan rumah besar bagi negara agar SDM Indonesia tak kalah dengan asing.
"Karena beberapa sektor sendiri sudah mengeluhkan soal skilled labour, manufaktur, teknologi hospitality, retail. Oleh karena itu Mas Ganjar Pranowo menyampaikan jangan sampai udah susah-susah belajar di kuliahnya di universitasnya tahu-tahunya bekerja di industri lain contohnya seperti MC ataupun jurnalis itu maksud beliau," katanya.
Sekadar informasi, pernyataan Ganjar yang dianggap merendahkan profesi itu dilontarkan berbincang dengan Najwa Shihab dalam program Mata Najwa on Stage di Kampus Universitas Gajah Mada (UGM) Selasa, 19 September 2023.
Ganjar menyarankan agar lulusan terbaik di kampus sebaiknya bekerja sebagai dosen, "Sepuluh besar lulusan terbaik itu jadi dosen, iya dong masa jadi MC?" celetuk Ganjar.
"Siapa Mas MC? Saya Jurnalis, bukan MC" jawab Najwa.
"Bukan,bukan, jurnalis lah kalau begitu," timpal Ganjar. Pernyataan itu pun viral di media sosial X.
Tommy menjelaskan, konteks Ganjar bicaranya hal tersebut karena menginginkan lulusan Indonesia berkerja sesuai bidangnya. Contoh ketika seorang mahasiswa lulusan teknik industri, ketika bekerja diharapkan sesuai dengan ilmu yang telah dipelajari semasa menempuh pendidikan.
"Soal meremehkan profesi jurnalis atau MC coba dilihat secara utuh, sekali lagi ya bahwa maksud beliau jelas betul di situ bahwa jangan sampai generasi muda Indonesia atau tenaga kerja yang sudah siap ya dengan bidangnya akhirnya harus bekerja di bidang yang lain, contohnya misalnya MC atau jurnalis," ucap Tommy dikutip dalam video yang diunggah pada laman Instagram pribadinya @tomtjok, Kamis (21/9/2023).
Menurutnya maksud dari Ganjar itu, menjadi catatan penting, agar pemerintah dapat merumuskan startegi tepat sasaran bagi generasi muda yang ada di Indonesia. Agar tenaga kerja Indonesia mampu bersaing dengan para pekerja asing. "Karena memang secara jelas soal tenaga skilled labour adalah prioritas utama yang harus dipikirkan ketika nanti tenaga kerja kita mampu bersaing dengan tenaga kerja asing," katanya.
Menurutnya, Ganjar memiliki data dan melihat kondisi ketika para tenaga kerja lokal ini diberikan kesempatan mengikuti tes ternyata banyak yang tidak lolos. Hal tersebut menjadi pekerjaan rumah besar bagi negara agar SDM Indonesia tak kalah dengan asing.
"Karena beberapa sektor sendiri sudah mengeluhkan soal skilled labour, manufaktur, teknologi hospitality, retail. Oleh karena itu Mas Ganjar Pranowo menyampaikan jangan sampai udah susah-susah belajar di kuliahnya di universitasnya tahu-tahunya bekerja di industri lain contohnya seperti MC ataupun jurnalis itu maksud beliau," katanya.
Sekadar informasi, pernyataan Ganjar yang dianggap merendahkan profesi itu dilontarkan berbincang dengan Najwa Shihab dalam program Mata Najwa on Stage di Kampus Universitas Gajah Mada (UGM) Selasa, 19 September 2023.
Ganjar menyarankan agar lulusan terbaik di kampus sebaiknya bekerja sebagai dosen, "Sepuluh besar lulusan terbaik itu jadi dosen, iya dong masa jadi MC?" celetuk Ganjar.
"Siapa Mas MC? Saya Jurnalis, bukan MC" jawab Najwa.
"Bukan,bukan, jurnalis lah kalau begitu," timpal Ganjar. Pernyataan itu pun viral di media sosial X.
(cip)
tulis komentar anda