Peta Koalisi Pilpres 2024 Mulai Terlihat Pertengahan Tahun Ini
Sabtu, 08 April 2023 - 22:53 WIB
JAKARTA - Wakil Ketua Umum DPP Partai Perindo Ferry Kurnia Rizkiyansyah menduga kepastian terkait peta koalisi Pilpres 2024 akan terlihat pada pertengahan tahun 2023 ini. Pendaftaraan capres-cawapres akan dilakukan pada Oktober-November 2023.
"Jadi pertengahan 2023 proses eskalasi akan lebih menajam, akan lebih meningkat, dan akan terlihat peta-peta koalisi yang memang ada di kita," kata Ferry dalam diskusi MNC Trijaya bertema 'Teka-Teki Koalisi' yang digelar secara daring, Sabtu (8/4/2023).
Ferry menambahkan, saat ini yang tengah dilakukan masing-masing partai politik (parpol) adalah proses penjajakan. Namun, menurutnya, harus diakui bahwa pemetaan koalisi sekarang sudah mulai nampak.
"Misalnya Gerindra dengan PKB, terus Golkar, PAN, PPP. Demokrat, PKS, dan Nasdem, itu kan sudah nampak. Tapi saya yakin itu masih dalam proses mencari bentuk yang riil," ujar Ferry.
"Jadi pertengahan 2023 proses eskalasi akan lebih menajam, akan lebih meningkat, dan akan terlihat peta-peta koalisi yang memang ada di kita," kata Ferry dalam diskusi MNC Trijaya bertema 'Teka-Teki Koalisi' yang digelar secara daring, Sabtu (8/4/2023).
Ferry menambahkan, saat ini yang tengah dilakukan masing-masing partai politik (parpol) adalah proses penjajakan. Namun, menurutnya, harus diakui bahwa pemetaan koalisi sekarang sudah mulai nampak.
"Misalnya Gerindra dengan PKB, terus Golkar, PAN, PPP. Demokrat, PKS, dan Nasdem, itu kan sudah nampak. Tapi saya yakin itu masih dalam proses mencari bentuk yang riil," ujar Ferry.
(zik)
tulis komentar anda