Puasa Pertama Kali di Indonesia, Begini Kesan Dubes Arab Saudi

Rabu, 29 Maret 2023 - 08:33 WIB
Duta Besar (Dubes) Arab Saudi untuk Indonesia Faisal Abdullah Al-Amudi senang menjalankan bulan puasa pertama kali di Indonesia. Foto/MPI/Widya Michella
JAKARTA - Duta Besar ( Dubes ) Arab Saudi untuk Indonesia Faisal Abdullah Al-Amudi senang menjalankan bulan puasa pertama kali di Indonesia. Ya, dia menggantikan Syekh Esam Ahmad Abid Al-Taqafi sebagai Dubes Arab Saudi untuk Indonesia pada Februari 2023.

Dia mengungkapkan, suasana Ramadan di Indonesia cukup berbeda dengan Arab Saudi. Banyaknya suara masjid yang berkumandang hingga berjamurnya gelaran salat tarawih membuatnya betah menjalani puasa di Indonesia.

“Alhamdulillah suara azan dan selawat terus ada itu diulang-ulang, ada salat tarawih di mana-mana. Saya merasa benar-benar ada di negara Islam dan saya senang suasana Ramadan yang ada di sini," kata Faisal usai acara Buka Puasa Bersama Kedutaan Besar Arab Saudi di Indonesia, di St Regis Hotel Kuningan, Jakarta, Selasa (28/3/2023).





Terkait hubungan kerja sama antara Indonesia dan Arab Saudi, dia mengaku ingin terus memperluasnya ke arah yang lebih tinggi. Dia mengatakan bahwa Indonesia sebagai negara penduduk muslim terbesar di dunia juga memiliki ekonomi Islam terbesar di Asia.

"Kami ambisius untuk memperkuat lagi hubungan dua negara ini," pungkasnya.

Diketahui, acara buka puasa bersama itu turut dihadiri oleh sejumlah tamu negara dan tokoh-tokoh penting lainnya seperti Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK), Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Menparekraf Sandiaga Uno, Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid, anggota DPR Fadli Zon, Ustaz Bachtiar Nasir, dan Ustaz Yusuf Mansur.

Hadir juga Wamenag Zainut Tauhid, Imam Besar Masjid Istiqlal Nasaruddin Umar, Wakil Ketua DPR Muhaimin Iskandar, Wakil Ketua Umum Dewan Masjid Indonesia Komjen Pol (Purn) Syafruddin, dan Dirjen Bimas Islam Kemenag Kamaruddin Amin.
(rca)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More