SINDOnews Luncurkan Kanal Rakyat Memilih, Parpol Peserta Pemilu 2024 Ucapkan Selamat

Rabu, 22 Maret 2023 - 06:27 WIB
Wakil Pemimpin Redaksi SINDOnews Puguh Hariyanto berfoto bersama para mahasiswa Universitas Al-Azhar Indonesia (UAI) pemenang kuis seputar Kanal Rakyat Memilih yang diluncurkan SINDOnews. Foto/MPI/Aldhi Chandra
JAKARTA - Jelang Pemilu 2024, SINDOnews, portal yang berada di bawah naungan MNC Portal Indonesia, meluncurkan Kanal Rakyat Memilih. Sejumlah partai politik peserta Pemilu 2024 mengucapkan selamat atas peluncuran kanal tersebut.

Peluncuran Kanal Rakyat Memilih dilakukan seusai acara Dialog Pemilu bertema Peran Penting Pemilih Pemula Untuk Mewujudkan Pemilu Bermartabat yang digelar di Auditorium Arifin Panigoro Universitas Al-Azhar Indonesia (UAI), Jakarta Selatan, Selasa (21/3/2023).

Dialog yang dihadiri lebih dari 100 mahasiswa UAI tersebut menghadirkan tiga narasumber yakni Ketua Bawaslu RI Rahmat Bagja, Tenaga Ahli KPU RI Mohamad Fadlilah yang mewakili Anggota KPU RI Mochammad Afifuddin, dan Dekan FISIP UAI Heri Herdiawanto. Turut hadir pula Pemimpin Redaksi SINDOnews Zen Teguh Triwibowo menyampaikan opening speech. Rektor UAI Asep Saepudin sebagai keynote speaker.



Menurut Zen Teguh, Kanal Rakyat Memilih bukan saja menjadi bagian dari SINDOnews menyuarakan dan menyajikan informasi tentang pemilu, tetapi juga menjadi pendidikan politik bagi semua pembaca.



"Siapa pun yang membaca berita pemilu di SINDOnews.com, kami harapkan akan menjadi ruang dialektika, ruang mencari info terbaru seputar pemilu, dan tentu meneropong masa depan bangsa ini," ujarnya.

Ucapan selamat atas peluncuran kanal pemilu di SINDOnews disampaikan sejumlah parpol peserta Pemilu 2024. Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto mengatakan, berita yang faktual, komprehensif mengenai pemilu menjadi hal penting. terlebih menjelang penyelanggaraan Pemilu 2024 . Kecerdasan masyarakat menggunakan hak pilihnya dalam pemilu juga harus didukung oleh referensi pemberitaan yang akurat dan terkini.

"Saya Airlangga Hartarto, Ketua Umum Partai Golkar, mengucapkan selamat atas peluncuran kanal pemilu SINDOnews.com. Semoga dapat menghadirkan berita yang menginspirasi, mencerdaskan calon pemilih, dan mewujudkan pemilu yang berkualitas," ujar Airlangga dalam video yang diterima SINDOnews.

Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More