Beauty and The Beast Siap Sapa Indonesia
A
A
A
Ciputra Artpreneur bekerja sama dengan NETworks, Broadway Entertainment Group, dan Disney Theatrical Productions menghadirkan Disney’s Beauty and The Beast: The Original Broadway Musical Spectacular di Jakarta, 26 Mei sampai 7 Juni 2015.
Musical Broadway tersebut nantinya akan menyuguhkan drama musikal klasik romantis dari dongeng populer Disney, Beauty and The Beast. Selain suguhan cerita yang populer, drama musikal Beauty and TheBeastpunakandidukungdengan musik, tata cahaya, koreografi, kostum, make up, tata panggung, dan special effectberstandar internasional.
Dengan hadirnya Beauty and The Beast di panggung Ciputra Artpreneur, kata Presiden Direktur Ciputra Artpreneur Rina Ciputra Sastrawinata, itu menunjukkan bahwa Ciputra Artpreneur merupakan destinasi bagi para penikmat seni dan budaya Indonesia dan internasional. Baginya, kehadiran Disney menjadi momen penting bagi dunia teater di Indonesia, di mana untuk pertama kalinya pertunjukkan international broadwaydapat hadir di Indonesia.
Hal tersebut sekaligus menjadi pengakuan bahwa Indonesia kini telah mampu memiliki teater dengan fasilitas mutakhir yang mampu mengakomodasi pertunjukan kelas dunia. ”Tentunya ini merupakan momen penting bagi dunia teater Indonesia, di mana kini kita mampu menghadirkan pertunjukan kelas dunia di negara kita sendiri,” ujarnya, Senin (20/4), di Jakarta.
Hal serupa disampaikan Direktur Ciputra Artpreneur Sri Muliani. Dalam paparannya, ia menyatakan bahwa membawa Disney’s Theatrical Productions bukanlah perkara yang mudah karena Disney dikenal menerapkan disiplin yang ketat terhadap standar pertunjukan. Misalnya saja Disney sangat memperhatikan kualitas panggung dan tata lampu serta aturan-aturan lainnya.
Hal tersebutlah yang menjadi tantangan yang telah dilewati Ciputra Artpreneur, sehingga kini dapat membawa Disney’s Theatrical Productions ke Indonesia dengan drama dongeng Beauty and The Beast-nya. Ia pun berharap bahwa kehadiran Disneys’s Theatrical Production di Indonesia membawa dampak positif dan rasa cinta masyarakat terhadap dunia teater.
”Kami bangga bisa menghadirkan pertunjukkan kelas dunia di Indonesia dan semoga hal ini bisa membawa angin positif untuk menumbuhkan rasa cinta masyarakat Indonesia kepada dunia teater,” ujarnya. Dalam tur internasional Disney’s Beatuy and The Beast, Indonesia menjadi negara ke-8 kunjungan setelah ke-7 negara sebelumnya. Seusai bermain di Indonesia, Disney’s Beauty and The Beast akan bermain di Makau.
Terdapat 80 kru yang dibawa Disney dalam lawatan tur internasionalnya, termasuk pemain, penata panggung, kostum, hingga make up. Pemeran Belle dalam Disney’s Beauty and The Beast Hillary Maiberger menyatakan sangat senang dapat mengunjungi dan bermain teater di Indonesia.
Ia mengaku baru pertama kali datang ke Indonesia, namun ia yakin para penonton yang hadir nantinya pasti akan menyukai penampilan Disney’s Beauty and The Beast. Meski dalam pertunjukkan nanti bahasa yang digunakan adalah bahasa Inggris, Hillary dapat menjamin para penonton akan mengerti dan ikut mendalami jalannya cerita. Hal tersebut dapat terjadi dengan penjiwaan dan kerja keras pemain nantinya di atas panggung.
Ia juga memastikan, tata panggung dan kostum yang baik juga akan mendukung penampilan pemain sehingga dapat dipahami dan mengerti oleh penonton. ”Kami bermain dengan bahasa Inggris, namun kami yakin penonton akan mengerti dengan alur cerita yang kami bawakan,” ujarnya.
Selain itu, ia pun yakin para pencintaDisney akandatangdan tidak melewatkan penampilannya di Jakarta. Dengan profesionalitas dan kerja keras dalam menggeluti dunia akting, Hillary yakin penonton nantinya tidak akankecewadenganpenampilan yang akan disuguhkan. Pemeran Beast dalam Disney’s Beauty and The Beast Darick Pead menyatakan kegembiraannya datang ke Indonesia.
Dengan memainkan cerita populer Disney seperti Beauty and The Beastini, ia mengaku hal tersebut bukanlah menjadi cerita lama yang tidak menarik lagi dimainkan. Namun, dengan sentuhan modern serta ciamik ala Disney, ia menjamin penonton akan terhibur dengan pertunjukan nanti.
Imas damayanti
Musical Broadway tersebut nantinya akan menyuguhkan drama musikal klasik romantis dari dongeng populer Disney, Beauty and The Beast. Selain suguhan cerita yang populer, drama musikal Beauty and TheBeastpunakandidukungdengan musik, tata cahaya, koreografi, kostum, make up, tata panggung, dan special effectberstandar internasional.
Dengan hadirnya Beauty and The Beast di panggung Ciputra Artpreneur, kata Presiden Direktur Ciputra Artpreneur Rina Ciputra Sastrawinata, itu menunjukkan bahwa Ciputra Artpreneur merupakan destinasi bagi para penikmat seni dan budaya Indonesia dan internasional. Baginya, kehadiran Disney menjadi momen penting bagi dunia teater di Indonesia, di mana untuk pertama kalinya pertunjukkan international broadwaydapat hadir di Indonesia.
Hal tersebut sekaligus menjadi pengakuan bahwa Indonesia kini telah mampu memiliki teater dengan fasilitas mutakhir yang mampu mengakomodasi pertunjukan kelas dunia. ”Tentunya ini merupakan momen penting bagi dunia teater Indonesia, di mana kini kita mampu menghadirkan pertunjukan kelas dunia di negara kita sendiri,” ujarnya, Senin (20/4), di Jakarta.
Hal serupa disampaikan Direktur Ciputra Artpreneur Sri Muliani. Dalam paparannya, ia menyatakan bahwa membawa Disney’s Theatrical Productions bukanlah perkara yang mudah karena Disney dikenal menerapkan disiplin yang ketat terhadap standar pertunjukan. Misalnya saja Disney sangat memperhatikan kualitas panggung dan tata lampu serta aturan-aturan lainnya.
Hal tersebutlah yang menjadi tantangan yang telah dilewati Ciputra Artpreneur, sehingga kini dapat membawa Disney’s Theatrical Productions ke Indonesia dengan drama dongeng Beauty and The Beast-nya. Ia pun berharap bahwa kehadiran Disneys’s Theatrical Production di Indonesia membawa dampak positif dan rasa cinta masyarakat terhadap dunia teater.
”Kami bangga bisa menghadirkan pertunjukkan kelas dunia di Indonesia dan semoga hal ini bisa membawa angin positif untuk menumbuhkan rasa cinta masyarakat Indonesia kepada dunia teater,” ujarnya. Dalam tur internasional Disney’s Beatuy and The Beast, Indonesia menjadi negara ke-8 kunjungan setelah ke-7 negara sebelumnya. Seusai bermain di Indonesia, Disney’s Beauty and The Beast akan bermain di Makau.
Terdapat 80 kru yang dibawa Disney dalam lawatan tur internasionalnya, termasuk pemain, penata panggung, kostum, hingga make up. Pemeran Belle dalam Disney’s Beauty and The Beast Hillary Maiberger menyatakan sangat senang dapat mengunjungi dan bermain teater di Indonesia.
Ia mengaku baru pertama kali datang ke Indonesia, namun ia yakin para penonton yang hadir nantinya pasti akan menyukai penampilan Disney’s Beauty and The Beast. Meski dalam pertunjukkan nanti bahasa yang digunakan adalah bahasa Inggris, Hillary dapat menjamin para penonton akan mengerti dan ikut mendalami jalannya cerita. Hal tersebut dapat terjadi dengan penjiwaan dan kerja keras pemain nantinya di atas panggung.
Ia juga memastikan, tata panggung dan kostum yang baik juga akan mendukung penampilan pemain sehingga dapat dipahami dan mengerti oleh penonton. ”Kami bermain dengan bahasa Inggris, namun kami yakin penonton akan mengerti dengan alur cerita yang kami bawakan,” ujarnya.
Selain itu, ia pun yakin para pencintaDisney akandatangdan tidak melewatkan penampilannya di Jakarta. Dengan profesionalitas dan kerja keras dalam menggeluti dunia akting, Hillary yakin penonton nantinya tidak akankecewadenganpenampilan yang akan disuguhkan. Pemeran Beast dalam Disney’s Beauty and The Beast Darick Pead menyatakan kegembiraannya datang ke Indonesia.
Dengan memainkan cerita populer Disney seperti Beauty and The Beastini, ia mengaku hal tersebut bukanlah menjadi cerita lama yang tidak menarik lagi dimainkan. Namun, dengan sentuhan modern serta ciamik ala Disney, ia menjamin penonton akan terhibur dengan pertunjukan nanti.
Imas damayanti
(bbg)