Edukasi Mahasiswa Lewat Beauty Career
A
A
A
SURABAYA - Tampil menarik merupakan dambaan semua orang termasuk mahasiswa. Berpenampilan baik meningkatkan percaya diri sehingga dapat mendongkrak prestasi.
Lantaran faktor inilah digelar Genie & PIXY Beauty Career Goes to Campus 2015. Seperti diketahui, mayoritas mahasiswa jelang lulus belum menentukan tujuan berkarier. Mereka pun mengirimkan lamaran kerja ke mana saja, dengan harapan beberapa dari perusahaan bakal memberikan feedback. Jika ada panggilan interviu banyak mahasiswa tidak punya bekal dasar profesi yang bakal dilakoni.
Pencari kerja, terutama yang baru lulus hanya berkeyakinan indeks prestasi kumulatif (IPK) yang bagus cukup menjadi modal. Tetapi, yang terkadang luput disadari penampilan termasuk make up dan ditunjang pakaian menjadi item penilaian tersendiri. Ini yang terungkap dalam Genie & PIXY Beauty Career Goes to Campus 2015, di Airlangga Convention Center (ACC), Kampus C Universitas Airlangga (Unair), Surabaya, JawaTimur, 26-27Februari lalu.
Event yang dikhususkan bagi mahasiswa menjelang lulus ini digelar Tabloid Genie bersama PT Mandom Indonesia Tbk selaku produsen PIXY Cosmetics. Di Unair, Genie & PIXY Beauty Career Goes to Campus 2015 menghadirkan sejumlah narasumber. Di antaranya news anchor RCTI Inne Sudjono, Ketua Pusat Pembinaan Karir dan Kewirausahaan Unair Elly Munadziroh, serta Nurhidayati dari PT Mandom Indonesia Tbk.
“Mencari pekerjaan setelah lulus kuliah adalah tujuan. Kalau tidak tahu, kita bingung, tidak fokus (mencari pekerjaan). Harus punya goals,” kata Inne. Dia menambahkan, cita-cita harus ditentukan saat mahasiswa masih di kampus. Jelang lulus atau setelah wisuda, tujuan profesi langsung dituju.
Sedangkan Ketua Pusat Pembinaan Karir dan Kewirausahaan (PPK) Unair Elly Munadziroh menekankan supaya mahasiswa bisa juga berwirausaha, menciptakan lapangan kerja. Advertising & Promotion Ladies Manager PT Mandom Indonesia Tbk Dian Utari menyebut bahwa Genie & PIXY Beauty Career Goes to Campus 2015 bertujuan memberi pembekalan ke mahasiswi seputar rahasia masukduniakerja.
“Penampilan, motivasi diri, dan teknis menghadapi interviu harus diperhatikan mahasiswa,” kata Dian. Head Marcom Tabloid Genie Ronny Hendrawan menyatakan Genie & PIXY Beauty Career Goes to Campus 2015 di Surabaya merupakan yang pertama. Selanjutnya akan digelar di Universitas Brawijaya Malang pada 27 Maret, Universitas Gadjah Mada (10 April), Universitas Padjadjaran Bandung (22 April), Universitas Indonesia (8 Mei).
“Dan terakhir di Universitas Bina Nusantara, Jakarta, pada 22 Mei,” ungkap Ronny. Pada eventtersebut juga dilakukan tutorial make-up. Sehingga para mahasiswi bisa belajar bagaimana memakai make-up yang baik. Selain itu, Mobil Genie dan PIXY (Monix) juga menyedot perhatian para mahasiswa Unair.
Mobil dengan fasilitas nail art, cek kesehatan kulit dan makeover ini berkeliling ke sejumlah fakultas di antaranya Ekonomi, Hukum, FISIP, dan Ilmu Budaya. EventTabloid Genie dan Pixy juga disambut antusias oleh masyarakat Surabaya. Seperti keramaian pada hari pertama dan kedua, kedatangan Monix juga menyita perhatian warga di Pasar Blauran dan DTC Wonokromo, Sabtu (28/2).
Berbagai fasilitas disediakan Monix, seperti nail art, cek kesehatan kulit dan makeover. “Saya ingin sekali cek kesehatan kulit. Ini kali pertama saya dicek, sebelumnya tak pernah,” ujar Sri, pengunjung Pasar Blauran.
Soeprayitno/Mamik wijayanti
Lantaran faktor inilah digelar Genie & PIXY Beauty Career Goes to Campus 2015. Seperti diketahui, mayoritas mahasiswa jelang lulus belum menentukan tujuan berkarier. Mereka pun mengirimkan lamaran kerja ke mana saja, dengan harapan beberapa dari perusahaan bakal memberikan feedback. Jika ada panggilan interviu banyak mahasiswa tidak punya bekal dasar profesi yang bakal dilakoni.
Pencari kerja, terutama yang baru lulus hanya berkeyakinan indeks prestasi kumulatif (IPK) yang bagus cukup menjadi modal. Tetapi, yang terkadang luput disadari penampilan termasuk make up dan ditunjang pakaian menjadi item penilaian tersendiri. Ini yang terungkap dalam Genie & PIXY Beauty Career Goes to Campus 2015, di Airlangga Convention Center (ACC), Kampus C Universitas Airlangga (Unair), Surabaya, JawaTimur, 26-27Februari lalu.
Event yang dikhususkan bagi mahasiswa menjelang lulus ini digelar Tabloid Genie bersama PT Mandom Indonesia Tbk selaku produsen PIXY Cosmetics. Di Unair, Genie & PIXY Beauty Career Goes to Campus 2015 menghadirkan sejumlah narasumber. Di antaranya news anchor RCTI Inne Sudjono, Ketua Pusat Pembinaan Karir dan Kewirausahaan Unair Elly Munadziroh, serta Nurhidayati dari PT Mandom Indonesia Tbk.
“Mencari pekerjaan setelah lulus kuliah adalah tujuan. Kalau tidak tahu, kita bingung, tidak fokus (mencari pekerjaan). Harus punya goals,” kata Inne. Dia menambahkan, cita-cita harus ditentukan saat mahasiswa masih di kampus. Jelang lulus atau setelah wisuda, tujuan profesi langsung dituju.
Sedangkan Ketua Pusat Pembinaan Karir dan Kewirausahaan (PPK) Unair Elly Munadziroh menekankan supaya mahasiswa bisa juga berwirausaha, menciptakan lapangan kerja. Advertising & Promotion Ladies Manager PT Mandom Indonesia Tbk Dian Utari menyebut bahwa Genie & PIXY Beauty Career Goes to Campus 2015 bertujuan memberi pembekalan ke mahasiswi seputar rahasia masukduniakerja.
“Penampilan, motivasi diri, dan teknis menghadapi interviu harus diperhatikan mahasiswa,” kata Dian. Head Marcom Tabloid Genie Ronny Hendrawan menyatakan Genie & PIXY Beauty Career Goes to Campus 2015 di Surabaya merupakan yang pertama. Selanjutnya akan digelar di Universitas Brawijaya Malang pada 27 Maret, Universitas Gadjah Mada (10 April), Universitas Padjadjaran Bandung (22 April), Universitas Indonesia (8 Mei).
“Dan terakhir di Universitas Bina Nusantara, Jakarta, pada 22 Mei,” ungkap Ronny. Pada eventtersebut juga dilakukan tutorial make-up. Sehingga para mahasiswi bisa belajar bagaimana memakai make-up yang baik. Selain itu, Mobil Genie dan PIXY (Monix) juga menyedot perhatian para mahasiswa Unair.
Mobil dengan fasilitas nail art, cek kesehatan kulit dan makeover ini berkeliling ke sejumlah fakultas di antaranya Ekonomi, Hukum, FISIP, dan Ilmu Budaya. EventTabloid Genie dan Pixy juga disambut antusias oleh masyarakat Surabaya. Seperti keramaian pada hari pertama dan kedua, kedatangan Monix juga menyita perhatian warga di Pasar Blauran dan DTC Wonokromo, Sabtu (28/2).
Berbagai fasilitas disediakan Monix, seperti nail art, cek kesehatan kulit dan makeover. “Saya ingin sekali cek kesehatan kulit. Ini kali pertama saya dicek, sebelumnya tak pernah,” ujar Sri, pengunjung Pasar Blauran.
Soeprayitno/Mamik wijayanti
(bbg)